FDA Sebut 3 Merek Tes Antigen Ini Sudah Tak Layak Pakai dan Belum Tentu Akurat untuk Deteksi Covid-19, Merek Apa Saja?

By Kintan Nabila, Selasa, 15 Maret 2022 | 17:15 WIB
Beberapa merek tes antigen ini ternyata tidak layak pakai (Pixabay.com/ThorstenF)

Nakita.id - Tes antigen merupakan salah satu bentuk pemeriksaan untuk mendeteksi apakah seseorang terinfeksi Covid-19 atau tidak.

Disamping tes antigen ada juga tes swab PCR yang hasilnya sama-sama akurat.

Prosedur tes antigen dilakukan dengan cara mengambil sampel lendir dari hidung atau tenggorokan.

Tentunya tes dilakukan oleh tenaga kesehatan profesional.

Kita sudah bisa menerima hasilnya dalam beberapa jam bahkan menit.

Namun, sebelum itu, ada baiknya kenali dulu merek-merek tes antigen sebelum melakukan prosedurnya.

Hal ini lantaran, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) baru saja mengungkap beberapa merek tes antigen yang tidak layak pakai.

FDA memperingatkan agar masyarakat tidak menggunakan tiga merek tes antigen berikut ini.

Nah Moms, merek apa saja yang dilarang, ya?

Baca Juga: Aturan Terbaru Perjalanan Dalam Negeri Naik Transportasi Darat, Laut, dan Udara, Tak Perlu Lagi Tunjukan Hasil PCR-Antigen Negatif!

Ketiga merek tes antigen yang dilarang tersebut di antaranya:

- SD Biosensor Standard Q COVID-19 Ag Home Test

- ACON Flowflex SARS-CoV-2 Antigen Rapid Test (Self-Testing)

- DiaTrust COVID-19 Ag Rapid Test Celltrion USA

Menurut FDA, per tanggal 1 Maret 2022, ketiga merek tersebut belum mendapat persetujuan untuk penggunaan dan pendistribusian di AS.

Jadi, alat tes antigen tersebut mungkin bisa menunjukkan hasil yang salah jika digunakan.

FDA mengungkapkan, sampai saat ini belum menerima laporan terkait penggunaan alat tes yang tidak resmi tersebut.

Misalnya, seperti laporan cedera, konsekuensi kesehatan yang merugikan, atau kematian terkait dengan alat tes.

Sementara itu, ketiga perusahaan pembuat alat tes antigen tersebut telah menarik semua produk  yang sudah distribusikan ke Amerika Serikat.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Masyarakat Se-Indonesia! Kini Tes Antigen dan PCR Tak Lagi Diperlukan Asal Sudah Vaksin 2 Kali, Begini Aturan Terbaru PPKM Jawa – Bali

Hal ini supaya tidak ada orang yang dirugikan apabila hasil tesnya terbukti tidak akurat.

Selain itu, juga kemungkinan apabila ditemukannya laporan terkait alat tes yang membahayakan orang-orang.

Oleh karena itu, saat melakukan tes antigen sebaiknya cari tahu dulu merek apa yang digunakan.

Kita bisa bertanya pada petugas kesehatan yang membantu prosedur tesnya.

Namun, apabila Moms berniat melakukan tes sendiri di rumah dengan tes antigen kit perhatikan dulu mereknya.

Belilah produk tes antigen kit dari merek yang terpercaya.

Moms bisa membelinya di apotek atau online shop resmi yang menjual produk tersebut.

Jangan lupa pahami dulu prosedurnya untuk menghindari kemungkinan cedera.

Lupa apa saja merek tes antigen yang dilarang? Cek halaman 2 untuk mengetahui jawabannya.

Baca Juga: Benarkah Tes Swab Saat Sakit Hasilnya Pasti Positif COVID-19? Jangan Termakan Hoax, Kenali Dulu Cara Kerja PCR dan Antigen

Artikel ini telah tayang di GridHEALTH dengan judul "3 Merek Tes Antigen Ini Tidak Layak Pakai, FDA Beri Peringatan"