Nakita.id - Saat ini, sudah banyak masyarakat dunia yang gemar berinteraksi lewat aplikasi chatting, tak terkecuali masyarakat Indonesia.
Hal ini telah menunjukkan bahwa teknologi sudah menjadi salah satu bagian dalam keseharian masyarakat.
Salah satu aplikasi chatting yang sangat dikenal, bahkan banyak digunakan masyarakat Indonesia adalah WhatsApp.
Berdasarkan data dari App Annie dalam laporan State of Mobile 2022, secara global, orang Indonesia memiliki rata-rata tertinggi dalam satu bulan penggunaan WhatsApp.
Yakni, mencapai selama 31,4 jam dalam satu bulannya.
Hal ini menggambarkan seberapa masifnya penggunaan aplikasi WhatsApp di tengah masyarakat Indonesia.
Juga, menggambarkan beragam potensi penetrasi bisnis yang hadir dari bermacam industri.
Untuk mendorong perkembangan bisnis di dunia digital saat ini, Kata.ai, sebuah perusahaan teknologi AI, mengadakan webinar bertajuk “Transforming Businesses with WhatsApp Business Platform”.
Sebagai informasi, webinar ini diadakan secara daring pada Rabu siang kemarin (30/3/2022).
Melalui webinar ini, disampaikan bahwa ada banyak peranan penting pada platform WhatsApp yang dapat dikembangkan lewat teknologi AI.
Cara ini bisa dibilang merupakan cara jitu bisnis di zaman teknologi sekarang, agar mampu bertumbuh secara eksponensial di era digital sekarang ini.