Cara Daftar BPJS Kesehatan Online 2022, Siapkan Dulu Syarat-syarat yang Dibutuhkan Ini Agar Tidak Gagal Mendaftar

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 20 April 2022 | 12:30 WIB
Cara Daftar BPJS Kesehatan Online 2022 (KOMPAS/ Pramia Arhando)

Nakita.id - Untuk memudahkan para peserta, begini cara daftar BPJS Kesehatan online 2022 .

Apakah Moms sedang mencari cara daftar BPJS Kesehatan online 2022.

Yuk simak ulasan berikut ini, karena cara daftar BPJS Kesehatan online 2022 tidak susah.

Kabar baik, pelanggan BPJS Kesehatan kini tidak perlu datang ke kantor pelayanan untuk mendaftar.

Kalian bisa melakukan pendaftaran secara online dengan menggunakan ponsel atau laptop.

Yang paling penting tentu saja, perangkat tersebut harus terkoneksi dengan internet.

Seperti kita tahu, BPJS Kesehatan merupakan jaminan sosial dari pemerintah agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

Jaminan sosial ini berguna agar masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan terbaik, terutama bagi yang tidak mampu.

Setelah menjadi peserta BPJS Kesehatan, peserta hanya perlu membaya iuran berdasarkan kelas pelayanan yang diambil.

Baca Juga: Cara Daftar BPJS Kesehatan Online 2022, Bisa Dilakukan Kapan Saja dan Dimana Saja Cukup Pakai Aplikasi Mobile JKN, Ikuti Langkahnya Seperti Ini

Melansir dari Kompas, calon peserta bisa mendaftar BPJS Kesehatan dengan menggunakan aplikasi Mobile JKN.

1.Pertama-tama, unduh aplikasi Mobile JKN di appstore atau playstore kemudian buka

2. Klik "Daftar"

3. Klik "Pendaftaran Peserta Baru", setelah baca ketentuan klik "Setuju".

4. Masukkan kode captcha

5. Isi data calon Peserta BPJS Kesehatan kemudian klik "Selanjutnya"

6. Pilih Faskes (fasilitas kesehatan) yang dikehendaki

7. Masukkan alamat email yang digunakan

8. Klik "Simpan"

Baca Juga: Perawatan Bayi Baru Lahir Bisa Ditanggung BPJS Kesehatan, Begini Cara Daftar dan Persyaratannya yang Harus Diketahui oleh Moms dan Dads

9. Kode verifikasi akan dikirimkan ke alamat email yang didaftarkan.

10. Cek email masuk dan salin kode verifikasi tersebut ke aplikasi Mobile JKN

11. Peserta akan mendapatkan virtual account untuk pembayaran premi

12. Pembayaran bisa dilakukan melalui e-commerce, mobile banking, ATM, kantor pos atau berbagai merchant BPJS Kesehatan

Sebelum melakukan pendaftaran online tersebut, siapkan beberapa syarat yang dibutuhkan.

1. Kartu Keluarga (KK)

2. Kartu Tanda Penduduk (KTP)

3. NPWP

4. Nomor ponsel

Baca Juga: Jangan Takut Mahal! Segini Biaya Tes Buta Warna di Puskesmas, Tapi Jangan Lupa Bawa KTP dan Kartu BPJS Kesehatan

5. Buku rekening

6. Pas foto digital dengan ukuran maksimal 50KB

7. Alamat email