6 Makanan Penambah Berat Badan Anak Ini Harus Moms Masukkan ke Dalam Menu Si Kecil Setiap Harinya, dari Kentang hingga Pisang

By Shannon Leonette, Jumat, 29 April 2022 | 15:52 WIB
Moms harus tahu, berikut ini beberapa makanan penambah berat badan anak balita. (pexels.com/cottonbro)

Salah satu makanan penambah berat badan anak balita adalah kentang, Moms.

Makanan pertama yang sangat disukai anak-anak dan bisa Moms berikan adalah kentang.

Pasalnya, kentang sendiri dikemas dengan jumlah kalori yang padat, asam amino, serta serat.

Ketiga elemen ini membantu anak-anak dari segala usia menambah berat badan secara stabil, serta menjaga berat badan anak dengan sehat.

2. Telur

Makanan satu ini kaya akan protein, vitamin, serta mikronutrien lain yang dibutuhkan oleh anak balita yang sedang mengalami proses tumbuh kembangnya, termasuk menjaga berat badan yang stabil sesuai usianya.

Untuk opsi terbaik, berikan Si Kecil telur rebus secara rutin.

Baca Juga: Harus Baca Ini Dulu Sebelum Sertakan Jagung ke dalam Menu MPASI 10 Bulan Penambah Berat Badan, Ternyata Bisa Buat Si Kecil Alami Perubahan Ini pada Tubuhnya

3. Produk Susu

Makanan penambah berat badan anak balita lainnya adalah produk susu, seperti keju, mentega, dan susu.

Seperti yang sudah Moms ketahui, susu sendiri mengandung kalsium yang membantu menciptakan struktur tulang yang kuat.

Juga, membantu mencapai tonggak pertumbuhan yang baik sesuai usia anak.