Kenali Tanda-tanda Tubuh dan Pikiran yang Sedang Stres! Jangan Diabaikan Kalau Tidak Mau Kondisi Mental Jadi Terganggu

By Kintan Nabila, Sabtu, 21 Mei 2022 | 12:50 WIB
Tanda-tanda stres dan tertekan yang bisa terlihat secara fisik (freepik)

Misalnya mudah lupa, susah fokus, hingga merasa sangat lelah.

Untuk mengatasi hal ini, sebaiknya kita jangan terlalu banyak berpikir.

Istirahatkan pikiran sejenak dari hal-hal yang memicu stres.

3. Menstruasi tidak lancar

Siklus menstruasi yang tidak teratur dapat menunjukkan bahwa seorang mengalami stres.

Catatlah periode menstruasi setiap bulan untuk mengetahui apakah kita terkena stres atau tidak.

Apabila iya, cobalah untuk beristirahat sejenak dan sering-sering mengonsumsi makanan sehat.

Baca Juga: Merasa Stres Setelah Didiagnosis Mengidap Thalasemia? Begini Cara Mengatasinya

4. Mengalami masalah pencernaan

Saat kita sedang stres, tubuh akan lebih mudah terkena masalah pencernaan seperti mulas, diare, hingga sembelit.

Kondisi ini terjadi karena stres dapat memicu tubuh untuk memproduksi lebih banyak asam yang menyebabkan mulas.

Stres juga dapat memperlambat pengosongan makanan dari perut sehingga menyebabkan gas dan kembung.