Disangka Baik, Terlalu Banyak Mengonsumsi Protein Justru Berbahaya Bagi Kesehatan Ginjal, Tetap Awasi Jumlah Asupan Harian

By Syifa Amalia, Senin, 6 Juni 2022 | 17:08 WIB
Efek yang akan terjadi jika mengonsumsi protein secara berlebihan. (Nakita.id/Adel)

Karena jika terlalu banyak protein dapat ini akan membebani ginjal dan menyebabkan gagal ginjal, menurut penelitian.

Tentu saja jika tidak cukup mendapatkan protein ini juga menyebabkan masalah.

Sehinga pastikan untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah yang tepat ya Moms.

Protein ada di sebagian besar makanan dan mudah untuk mendapatkan banyak protein dari pola makan nabati.

Secara teratur makan protein dalam jumlah tinggi dikaitkan dengan segudang hasil kesehatan yang merugikan.

Misalnya, Emily Clairmont, MS, RD, dari University of Vermont, mengatakan, mengkonsumsi terlalu banyak protein dapat menyebabkan mikrobioma usus yang tidak seimbang serta dehidrasi.

Karena tubuh kita membutuhkan lebih banyak air untuk membuang kelebihan nitrogen daripada menggunakannya untuk fungsi tubuh penting lainnya.

Baca Juga: Dikira Harus Makan Daging Setiap Saat, Padahal Asupan Protein Juga Dapat Terpenuhi Dengan Konsumsi Buah-buahan Berikut Ini Lo, Ada Yang Harus Dimakan Langsung Sama Kulitnya

Asupan protein yang berlebihan mungkin memiliki konsekuensi kesehatan yang lebih parah, seperti masalah ginjal.

Clairmont mengatakan, terlalu banyak protein dapat membahayakan ginjal, terutama pada individu dengan penyakit ginjal yang sudah ada sebelumnya.

Kondisi ini akan mempengaruhi ginjal, seperti penyakit ginjal kronis, tekanan darah tinggi, batu ginjal berulang, dan diabetes.

Rasio protein nabati dengan protein hewani juga penting untuk kesehatan secara keseluruhan.