5 Perawatan Nifas di Rumah Ini Bisa Moms Coba Lakukan Sendiri, Salah Satunya dengan Kompres Es

By Shannon Leonette, Senin, 20 Juni 2022 | 12:15 WIB
Perawatan nifas di rumah bisa Moms coba lakukan sendiri di rumah, salah satunya menggunakan kompres es. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Apakah Moms sudah tahu bagaimana perawatan nifas di rumah?

Nifas adalah pendarahan yang keluar dari vagina dan terjadi pada wanita yang baru saja melahirkan, baik itu normal maupun caesar.

Darah yang keluar dalam beberapa hari pertama berwarna merah pekat disertai gumpalan kecil darah, Moms.

Kemudian, darah lambat laun berubah semakin terang, merah muda, coklat, kuning, hingga putih.

Umumnya, masa nifas ini berlangsung selama 4-6 minggu, Moms.

Pasalnya, masa ini merupakan masa dimana rahim menyusut kembali ke ukuran semula.

Selain itu, masa nifas sendiri berlangsung lebih lama daripada masa menstruasi.

Masa nifas tentu merupakan masa yang sangat menyakitkan, karena rahim mungkin saja masih terluka setelah melahirkan.

Untuk itu, Moms perlu merawat luka rahim tersebut agar cepat pulih dan bisa beraktivitas seperti semula.

Baca Juga: Park Shin Hye Melahirkan Bayi Laki-laki yang Sehat, Ini Sederet Makanan yang Sebaiknya Dikonsumsi Ibu Nifas

Lantas, bagaimana cara perawatan nifas di rumah yang bisa dilakukan?

Mengutip dari Parents, berikut ini beberapa caranya ya, Moms.