Segera Ikuti Cara Ini Untuk Mengatasi Sakit Punggung yang Menganggu, Bisa Sembuh Lebih Cepat daripada Harus Minum Obat

By Syifa Amalia, Selasa, 21 Juni 2022 | 15:54 WIB
Obat alami untuk sakit punggung yang menganggu. (Nakita.id/Adel)

Nanas adalah sumber utama bromelain alami, senyawa yang meredakan rasa sakit jika dikonsumsi saat perut kosong sehingga dapat meresap ke dalam aliran darah.

Faktanya, sebuah penelitian di Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine menunjukkan 500 miligram bromelain setiap hari mengurangi rasa sakit hingga 80 persen

Hasil ini sebanding dengan mengonsumsi obat-obatan NSAID.

Rekan penulis studi Rick Middleton, PhD mengatakan itu nanas mengurangi produksi senyawa penyebab rasa sakit.

2. Lakukan pijatan pada kaki

Terkadang ada cara-cara tidak terduga yang bisa berpengaruh pada berkurangnya rasa nyeri. Seperti sebuah studi di Applied Nursing Research yang menghubungan pijatan di kaki dapat mengurangi sakit punggung yang menganggu.

Caranya dengan menempatkan jari di antara jempol kaki dan jari kaki kedua. Geser ke belakang sejauh 1,5 inchi di bagian atas kaki dan pijat dengan kuat pada bagian itu sampai sakit punggung mereda.

Baca Juga: Penyebab Sakit Punggung Ternyata Bisa dari Kebiasaan Ini, Sebaiknya Jangan Dilakukan Lagi Kalau Tak Mau Lama Sembuh

3. Cicipi smoothie

Sayuran selain menyehatkan tetapi juga mampu mengurangi ketegangan yang terjadi pada punggung. Seperti memasukan secangkir bayam yang lembut ke dalam smoothie buah setiap hari mengurangi risiko sakit punggung musim panas hingga 50 persen.

Karotenoid dalam bayam membantu mengurangi rasa sakit dan peradangan lebih efektif daripada aspirin dan ibuprofen.

4. Lakukan peregangan pada pinggul