Asam Lambung Sering Naik di Pagi Hari Ternyata Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya, Hentikan Dulu Dari Sekarang Sebelum Menimbulkan Komplikasi yang Lebih Berbahaya

By Ruby Rachmadina, Kamis, 14 Juli 2022 | 07:32 WIB
Penyebab asam lambung sering naik di pagi hari dan cara mengatasinya. (Nakita/Alvioni)

Asam lambung termasuk salah satu penyakit yang paling sering dikeluhkan.

Asam lambung bisa dialami oleh orang dewasa atau anak-anak.

Ketika sedang kambuh, asam lambung naik tentu sangat menyiksa.

Pasalnya gejala asam lambung sebabkan nyeri pada dada, rasa panas dan mulut yang terasa asam.

Kondisi ini semakin memburuk jika asam lambung naik setelah makan atau saat berbaring.

Asam lambung yang sering naik tentu membuat siapapun yang mengalaminya merasa tak nyaman dan jika tak segera diatasi bisa menimbulkan komplikasi.

Bahkan ada beberapa orang yang merasa sulit melakukan aktivitas jika asam lambung naik.

Penyakit yang banyak menyerang orang ini juga bisa terjadi di pagi hari.

Dilansir dari Kompas, penyebab maag sering kambuh beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Kalau Asam Lambung Kambuh Buru-buru Minum Air Rebusan Daun Sirih, Perut yang Panas Seketika Adem Dalam 10 Menit, Tokcer Banget!

- Makan dalam porsi besar atau langsung berbaring setelah makan.

- Kelebihan berat badan atau obesitas.

- Ngemil menjelang tidur.

- Makan-makanan berat dan berbaring, terlentang atau membungkuk.

- Merokok.

- Sedang hamil.

- Mengonsumsi makanan yang bisa picu asam lambung naik, seperti jeruk, tomat, cokelat, makanan pedas atau berlemak.

- Minum alkohol, kopi, minuman berkarbonasi.

- Sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu yakni obat aspirin, ibuprofen, atau obat tekanan darah.

Baca Juga: Belum Ada Bukti Kegunaan Daun Cincau untuk Obat Asam Lambung, Gunakan 4 Bahan Alami Ini untuk Mengurangi Rasa Sakit Saat Asam Lambung Naik

Apabila Moms mengalami asam lambung naik di pagi hari, beberapa cara ini bisa dilakukan untuk mengatasinya:

- Kurangi porsi makan secara perlahan.

- Hindari makanan yang memicu asam lambung naik.

- Hindari minuman berkarbonasi.

- Begadang setelah makan.

- Jangan bergerak terlalu cepat.

- Menurunkan berat badan.

- Berhenti merokok.

- Periksa obat yang sedang dikonsumsi.

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Badan Kurus karena Asam Lambung, Ini yang Harus Dilakukan Agar Berat Badan Naik Secara Konstan