Bukan Hanya Kurang Minum Saja, Jarang Disadari Dehidrasi Juga Bisa Disebabkan oleh Beberapa Hal Berikut Ini

By Syifa Amalia, Minggu, 31 Juli 2022 | 18:30 WIB
Penyebab dehidrasi yang dapat terjadi selain kurang minum air. Termasuk ketidakseimbangan elektrolit hingga pola makan tidak teratur. (Nakita.id/Tyas)

Nakita.id - Kurang minum sering dikaitkan menjadi penyebab dehidrasi yang paling utama.

Memang benar adanya bahwa intensitas kegiatan yang berat, kondisi lingkungan yang tidak memadai, serta tidak memenuhi cairan dapat menjadi paket komplit membuat tubuh dehidrasi.

Sayangnya kebanyakan orang tidak benar-benar memiliki cara untuk menikai berapa banyak massa tubuh yang hilang melalui keringat.

Dalam Well and Good, Michael Swartzon, MD, dokter kedokteran olahraga perawatan primer di Baptist Health Orthopaedic Care mengatakan penting untuk diingat bahwa setiap kali sesuatu meninggalkan tubuh maka artinya tubuh juga kehilangan air.

Termasuk seperti muntah, diare, keringat, hingga bernapas sekalipun.

Terdapat beberapa penyebab yang memungkinkan untuk mengalami dehidrasi dengan cepat.

1. Minum cukup cairan dengan elektrolit yang tidak seimbang

Mengatasi dehidrasi dengan banyak minum air sepertinya tidak ada habisnya, mungkin ini artinya tubuh masih membutuhkan banyak elektrolis.

Seseorang yang aktif berkegiatan terutama saat cuaca panas dan hanya minum air putih masih bisa mengalami dehidrasi.

Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Kulit Dehidrasi dan Muncul Tanda-tanda Penuaan Dini! Dijamin Kulit Kembali Segar dan Awet Muda

Saat berkeringat, tubuh juga kehilangan elektrolit, seperti natrium, kalium, dan magnesium.

Itulah sebabnya mengapa minuman olahraga populer direkomendasikan untuk memenuhi asupan elektrolit ini.

2. Mengkonsumsi minuman berkafein

Minuman berkafein bersifat diuretik yang berarti dapat membuat Moms buang air kecil lebih banyak.

Ini juga dapat berarti harus mengganti cairan yang hilang dari faktor kafein misalnya dua gelas air untuk setiap minuman berkafein.

3. Menghabiskan banyak waktu untuk bernafas dengan berat

Ya, bernapas dapat membuat tubuh kehilang air lewat uap air yang ikut dikeluarkan saat bernapas.

Kylene Bogden, RDN, ahli gizi terdaftar di BareOrganics dan salah satu pendiri FWDfuel mengatakan inilah alasan mengapa aktivitas fisik yang menyebabkan jantung terpompa dalah penyebab utama dehidrasi.

Seperti berlari, angkat berat, dan olahraga.

Baca Juga: Air Putih Bisa Kalah Jauh, 4 Minuman Enak Ini Sama Berkhasiatnya untuk Menggantikan Cairan Tubuh yang Hilang, Beneran Ampuh Mencegah Dehidrasi

4. Lupa menghidrasi tubuh karena tidak merasa panas

Banyak orang cenderung lupa untuk cukup terhidrasi saat cuaca dingin di luar.

Bogden mengingatkan bahwa tmeskipun tidak melakukan kardio dalam cuaca dingin, tetapi pastikan untuk tetap terhidrasi.

Penting untuk menghidrasi tubuh dalam cuaca apapun bukan hanya saat suhu panas.

5. Pola makan yang tidak teratur

Makanan memang benar-benar dapat menghidrasi kira seperti sup, smoothie, dan oatmeal.

Sementara asupan kalori yang tidak memadai selama berminggu-mingggu dan bahkan berhari-hari dapat menyebabkan dehidrasi, kata Bogden.

Sangat penting untuk makan sebanyak yang dibutuhkan tubuh, karena itu membantu memiliki kesadaran yang teratur tentang isyarat lapar dan haus.

Terkadang ketika kurang makan dan minum, isyarat tubuh untuk lapar, haus, dan dehidrasi dapat sulit untuk membedakan atau hadir sebagai gejala yang tidak menyenangkan seperti sakit perut, masalah pencernaan, kebingungan, lekas marah, atau sejenisnya.

Baca Juga: Selain Merasa Haus, Kenali Apa Saja Tanda-tanda Dehidrasi pada Tubuh yang Tidak Boleh Diabaikan