6 Panduan Memberikan MPASI Mulai dari Umur, Bahan, Hingga Gizinya

By David Togatorop, Sabtu, 13 Agustus 2022 | 09:01 WIB
Ikuti 6 panduan memberikan MPASI ini agar anak tumbuh sehat dengan gizi tercukupi. (Nakita.id/Shannon)

Awali dengan makanan bertekstur lunak (bubur susu, lalu bubur saring) lalu =berlanjut ke makanan lembek (bubur biasa, lalu nasi tim) dan akhirnya makanan padat (nasi biasa/makanan keluarga).

4. Jenis makanan

Jenis makanan agar dikenalkan satu per satu, sebelum akhirnya diberikan berupa campuran dengan jarak 2—3 hari (4—7 hari bila ada riwayat alergi).

Tujuannya agar bayi dapat mengenali rasa dan aroma setiap jenis makanan baru (rasa wortel, apel, daging ayam/sapi, dan sebagainya).

Makanan baru sebaiknya diberikan pada pagi hari agar cukup waktu pena- nganan bila ada reaksi samping (alergi, misalnya).

5. Bergizi

MPASI harus bergizi.

Mengandung cukup energi, protein, dan mikronutrien, terutama zat besi, seng, dan vitamin A.

Sebab itu, MPASI wajib mengandung aneka bahan makanan, baik hewani maupun nabati, dari ayam/daging/ikan hingga sayuran dan buah-buahan.

Hindari pemberian bumbu penyedap, gula, dan garam saat mengolah MPASI.

Agar bayi tak bosan, pilihan bahan dan penyajian dibuat variasi.

6. Aman

Keenam, MPASI harus aman, dari hulu hingga ke hilir, dari bahan, cara mengolah, hingga cara menyimpan dan memberikannya.

Selalu cuci tangan sebelum dan sesudah mengolah, menyimpan, dan memberikan MPASI. (Sumber: Tabloid Nakita)

Baca Juga: Video Cara Membuat Resep MPASI 12 Bulan Tim Telur Daging Cincang di Rumah, Bergizi dan Enak!