8 Tips Cara Cepat Hamil Setelah Haid yang Tidak Teratur, Begini Cara Mengatasinya!

By Nita Febriani, Minggu, 21 Agustus 2022 | 07:30 WIB
Cara cepat hamil setelah haid yang tidak teratur (Nakita.id/Naura)

Ironisnya, secara aktif mencoba untuk hamil dapat menyebabkan stres.

Memasukkan beberapa teknik manajemen stres ke dalam rutinitas hari itu dapat membantu mengelola stres dan kecemasan.

Hal ini dapat meningkatkan peluang untuk cepat hamil dengan menstruasi yang tidak teratur secara alami.

6. Olahraga rutin

Barre, yoga, dan pilates adalah latihan yang bisa dipilih sebagai cara cepat hamil.

Sebab olahraga jenis ini membangun kekuatan, keseimbangan, daya tahan, dan otot.

Itu semua adalah hal yang akan membantu upaya konsepsi agar cepat hamil setelah haid yang tidak teratur.

7. Konsultasi dengan ahli kesehatan

Jika Moms telah mencoba hamil selama satu tahun (atau enam bulan jika berusia 35 tahun ke atas), dan kemudian tidak kunjung hamil, maka berkonsultasi ke dokter adalah pilihan yang bijak.

Dokter dapat menjalankan beberapa tes darah sederhana untuk melihat apakah Moms berovulasi atau tidak.

Jika hasilnya menunjukkan bahwa Moms sedang berovulasi, dan Moms belum berusia di atas 35 tahun, maka cara cepat hamil setelah haid tidak teratur bisa terus diupayakan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Makanan Agar Cepat Hamil, Kaya Nutrisi untuk Tingkatkan Kesuburan dan Mudah Didapat di Pasar

8. Suplemen dan pengobatan

Mempertimbangkan untuk mencoba suplemen kesuburan ada baiknya dilakukan setelah Moms berkonsultasi dengan dokter.

Dua suplemen kesuburan yang dapat membantu mengatur siklus tidak teratur adalah myo-inositol dan vitex agnus-castus.

Namun, apakah suplemen ini benar-benar efektif dalam mengatur periode dan meningkatkan kesuburan masih perlu penelitian lebih lanjut.

Baca Juga: Kenali Beberapa Jenis Vitamin Agar Cepat Hamil Setelah Haid Berikut Ini!