10 Rekomendasi Makanan Agar Cepat Hamil, Kaya Nutrisi untuk Tingkatkan Kesuburan dan Mudah Didapat di Pasar

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 18 Agustus 2022 | 22:00 WIB
Makanan agar cepat hamil, salah satunya adalah telur (Nakita.id/Alvioni)

2. Sayuran berdaun gelap

Sayuran berdaun hijau tua seperti kale atau bayam sangat penting dikonsumsi saat Moms tengah program hamil.

Sebab, sayuran-sayuran tersebut mengandung nutrisi prenatal yang penting seperti kalsium, zat besi, dan folat yang membantu melindungi dari cacat lahir.

Ada banyak cara untuk memasukkan sayuran hijau ke dalam asupan sehari-hari, mulai dari dimakan mentah dalam bentuk salad, ditumis, direbus, atau dikukus.

Kale juga bisa dipanggang menjadi keripik kale, sedangkan bayam bisa ditambahkan ke smoothie.

3. Bit

Banyak yang belum tahu kalau akar buah bit dapat meningkatkan aliran darah ke rahim untuk membantu implantasi embrio.

Maka dari itu, mengonsumsi makanan seperti bit sangat bagus ketika program hamil.

Cara mengolahnya mirip seperti kentang. Momc cukup cuci dan gosok hingga bersih, lalu lumuri dengan minyak zaitun, garam, dan merica.

Bungkus semuanya dengan kertas timah dan panggang pada suhu 400℉ selama sekitar satu jam, sampai empuk, atau persingkat waktu dengan memotongnya menjadi potongan-potongan kecil.

Setelah matang, gosok kulitnya dengan ibu jari dan aduk dengan sedikit cuka anggur merah dan minyak zaitun untuk salad yang nikmat.

4. Ubi jalar

Ubi jalar kaya akan beta-karoten, yang dikenal membantu meningkatkan produksi hormon progesterone.

Selain dikukus, ubi jalar juga bisa dikonsumsi sebagai pengganti roti, lo.

Baca Juga: Cara Cepat Hamil dengan Konsumsi Vitamin untuk Kesuburan Spesifik Paling Sesuai dengan Kebutuhan Tubuh