12 Makanan untuk Obat Bayi Diare Ini Dapat Moms Berikan, Apa Saja Ya?

By Shannon Leonette, Selasa, 6 September 2022 | 17:15 WIB
Moms wajib tahu apa saja makanan untuk bayi diare yang bisa diberikan saat Si Kecil sedang diare. (Nakita.id/Naura)

6. Delima

Selain itu, buah delima juga termasuk dalam daftar makanan untuk bayi diare.

Moms bisa berikan biji delima langsung atau diekstrak menjadi jus untuk bayi berusia 6 bulan ke atas.

7. Air Lemon

Air lemon juga sangat efektif mengurangi gejala bayi diare, Moms. Juga, untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang akibat diare.

Caranya, campurkan jus lemon dengan air hangat. Lalu, tambahkan sedikit garam untuk membuatnya terasa enak dan menyehatkan.

Cara ini bisa Moms lakukan jika Si Kecil sudah berusia di atas 8 bulan.

8. Sup Sayuran Bening

Makanan lainnya adalah sup sayuran bening yang kaya akan nutrisi penting untuk bayi.

Sup sendiri merupakan salah satu makanan berair yang sangat cocok untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang akibat diare dan melancarkan sistem cerna, Moms.

Namun, hindari penggunaan lada dan sayuran bergas, seperti kembang kol, kubis, kecambah, dan bayam.

Baca Juga: Resep dan Bahan MPASI 12 Bulan Sehat: Sup Sayuran Kaya Nutrisi