Obat amlodipine harus dikonsumsi sesuai dengan resep dokter.
Hal ini karena obat amlodipine memiliki efek samping yang cukup berat jika salah mengonsumsinya.
Melansir dari nhs.uk, berbagai efek samping minum obat amlodipine memang jarang terjadi yang serius.
Meski demikian tetapi kondisi tersebut tetap mengganggu.
Berikut adalah efek samping minum obat amlodipine yang umum terjadi:
- sakit kepala
- pusing
- rasa hangat dan panas pada wajah, leher, dan dada atau flushing
- detak jantung berdebar
- pergelangan kaki bengkak
Untuk menghindari efek samping tersebut, berikut cara mengonsumsi obat amlodipine yang tepat.