Manfaat Makan Tomat Setiap Hari, Salah Satunya Dapat Menjaga Keseimbangan Gula Darah

By Ruby Rachmadina, Minggu, 18 September 2022 | 08:03 WIB
Manfaat makan tomat setiap hari, salah satunya membuat kadar gula darah tetap seimbang. (Shinta Dwi Ayu/ Nakita.id)

Nakita.id – Apakah Moms termasuk orang yang gemar makan tomat?

Jika iya, makan tomat setiap hari akan banyak keuntungan yang bisa Moms peroleh.

Pada tomat tersimpan kandungan gizi yang melimpah.

Vitamin yang ada di tomat diyakini sangat baik untuk kesehatan.

Dalam 100 gram tomat tersimpan 93 gram air, 24 kalori energi, 2 gram protein, 0,7 lemak, 3,3 gram karbohidrat, 1,8 gram serat, 5 mg kalsium, 27 gram fosfor, nutrisi dan vitamin lainnya.

Kandungan inilah yang membuat tomat sangat dianjurkan untuk dikonsumsi setiap hari.

Makan tomat secara konsisten membuat tubuh jadi lebih sehat.

Bahkan, bila Moms rutin konsumsi tomat ini bisa mencegah beragam penyakit berisiko.

Tomat bisa dikonsumsi secara langsung, diolah menjadi jus atau dimasukkan ke dalam bahan masakan lainnya.

Moms perlu tahu akan manfaat tomat bagi kesehatan, sehingga bisa mulai mengonsumsinya dari sekarang.

Dilansir dari pharmeasy, berikut ini manfaat makan tomat setiap hari.

Baca Juga: Manfaat Makan Tomat Mentah, Kalau Dikonsumsi Setiap Hari Secara Konsisten Tubuh Lebih Sehat dan Beberapa Penyakit Berbahaya Dapat Dicegah

Menjaga Keseimbangan Gula Darah

Makan tomat setiap hari dapat menjaga keseimbangan gula darah tetap stabil.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa konsumsi tomat setiap hari dapat membantu mengurangi stres oksidatif diabetes tipe 2.

Tomat juga dapat mengurangi peradangan, kerusakan jaringan yang merupakan komplikasi diabetes tipe 2.

Agar kadar gula darah tetap terkontrol, konsumsi sekitar 2-3 tomat setiap harinya.

Moms bisa mengonsumsi tomat mentah atau diolah menjadi jus yang menyegarkan.

Memperbaiki Kerusakan Akibat Merokok

Tomat dapat mengurangi kerusakan akibat merokok pada tubuh, tomat mengandung asam kumarat dan asam klorogenat yang melindungi tubuh manusia dari karsinogen yang disebabkan oleh asap rokok.

Mendukung Kesehatan Jantung

Likopen dalam tomat mendukung kesehatan jantung.

Likopen bekerja dengan vitamin C, vitamin A, dan vitamin E untuk mengurangi kolesterol jahat yaitu kolesterol LDL dan plak arteri, potasiumnya juga dapat menurunkan tekanan darah tinggi, sehingga memberikan perlindungan penuh pada jantung.

Baca Juga: Manfaat Makan Tomat Mentah, Sebaiknya Dikonsumsi Rutin untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi Agar Tetap Terkontrol

Menjaga Tekanan Darah Tetap Terkendali

Tomat kaya akan likopen, potasium dan kandungan ini dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

Membantu Menurunkan Berat Badan

Sebuah penelitian di China menunjukkan jika jus tomat mampu mengurangi berat badan, lemak, dan lingkar pinggang secara signifikan karena tomat dapat meningkatkan rasa kenyang.

Anti Kanker

Likopen dalam tomat dapat mengontrol pertumbuhan sel kanker, terutama kanker prostat, kanker perut dan kanker usus besar.

Bermanfaat untuk Perawatan Kulit

Tomat yang dikonsumsi setiap hari dapat menjaga kulit tetap sehat dan bercahaya dan apabila dioleskan ke kulit dapat membantu menyembuhkan kulit terbakar sinar matahari.

Bermanfaat untuk Ibu Hamil

Makan tomat setiap hari selama masa kehamilan membuat kebutuhan vitamin C harian tercukupi.

Vitamin C pada tomat dibutuhkan untuk pembentukan tulang, gigi dan gusi yang sehat.

Baca Juga: Apakah Aman Jika Ibu Hamil Makan Tomat Mentah? Simak Penjelasan Ini, Termasuk Kandungan Nutrisinya

Meningkatkan Penglihatan

Tomat sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan mata karena adanya vitamin A di dalamnya.

Retina mata bergantung pada vitamin A, dan kadar vitamin A yang rendah, seiring waktu dapat menyebabkan kebutaan.

Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Serat tomat dapat meningkatkan kesehatan usus sedangkan likopennya ampuh dalam mencegah kanker lambung.

Makan tomat setiap hari dapat membantu mengatasi gastritis, suatu kondisi lapisan perut meradang.

Mencegah Kencing Batu

Menurut sebuah penelitian di Turki, jus tomat dapat mencegah pembentukan batu kemih.

Mencegah Batu Empedu

Mengonsumsi tomat mengurangi risiko terjadinya batu empedu serta batu ginjal.

Makan tomat setiap hari juga dapat meningkatkan fungsi sel darah putih dalam melawan infeksi dan radikal bebas, sehingga memengaruhi sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Meski Jus Tomat Memiliki Segudang Kebaikan, Tapi Kalau Diminum Secara Berlebihan dapat Mendatangkan Efek Samping Bagi Kesehatan