Pengobatan Rumahan Meredakan Nyeri Sendi dan Lutut saat Hamil, Olahraga Teratur Jadi Salah Satunya

By Poetri Hanzani, Minggu, 18 September 2022 | 13:18 WIB
Cara mengobati nyeri sendi dan lutut selama kehamilan. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Nyeri sendi saat hamil jadi salah satu keluhan yang kerap dirasakan selama kehamilan.

Selain perubahan fisik yang normal, ibu hamil mungkin juga mengalami peningkatan nyeri sendi dan otot selama kehamilan.

Seiring bertambahnya usia kehamilan, peningkatan berat badan dapat memberi tekanan pada lutut dan bisa memperburuk nyeri lutut.

Walau normal terjadi, namun nyeri sendi saat hamil bisa sangat tidak nyaman.

Moms perlu berkonsultasi dengan dokter, jika nyeri sendi menjadi semakin parah.

Bahkan jika mengalami kesemutan atau mati rasa di tangan dan kaki.

Melansir americanpregnancy, nyeri sendi selama kehamilan juga dapat disebabkan oleh artritis.

Arthritis, suatu kondisi di mana persendian menjadi meradang.

Berikut ini, cara mengobati nyeri sendi dan lutut selama kehamilan.

1. Olahraga

Olahraga teratur dapat membantu menjaga sendi tetap fleksibel.

Baca Juga: Bukannya Menyehatkan, Ini Dampak Olahraga Lari di Usia Lanjut yang Kerap Dilakukan Saat Ini

Lakukan olahraga ringan seperti berjalan dan berenang.

2. Terapi Panas dan Dingin

Moms bisa mencoba mandi air hangat atau berendam, menggunakan bantal pemanas, dan mencoba kompres es yang dibungkus handuk di persendian.

3. Pijat

Terapi pijat dapat mengobati nyeri dan kekakuan sendi, serta meningkatkan jangkauan gerak dan berjalan.

4. Akupunktur

Akupunktur mungkin dapat membantu meredakan nyeri sendi.

5. Suplemen Herbal

Beberapa suplemen herbal juga dapat digunakan untuk nyeri sendi.

Namun, ada baiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen.

6. Omega-3

Baca Juga: Kaki Kesemutan Sering Dianggap Angin Lalu, Tapi Jangan Sampai Kecolongan karena Kondisi Ini Bisa Jadi Tanda Gangguan Kesehatan, Ini Penjelasannya

Makan makanan kaya omega-3 atau mengonsumsi suplemen omega-3 dapat membantu meredakan nyeri dan kekakuan sendi.

7. Istirahat

Luangkan waktu beristirahat untuk memberikan istirahat pada persendian.

Moms bisa melakukan latihan relaksasi.

Selain itu, juga bisa mencoba mengangkat kaki untuk membantu meringankan nyeri lutut dan pergelangan kaki.

8. Alas Kaki

Mengenakan sepatu hak tinggi bisa membuat pergelangan kaki dan kaki menjadi tegang.

Sebagai gantinya, coba kenakan sepatu yang memberikan dukungan memadai.

Itu dia beberapa cara meredakan nyeri sendi saat hamil.

Bila nyeri yang dirasakan semakin parah, segera periksa ke dokter.

Semoga informasi di atas bermanfaat ya Moms.

Baca Juga: Yang Punya Nyeri Lutut Bisa Bernafas Lega! Bahan Dapur Garam hingga Jahe Ternyata Bisa Sembuhkan Rasa Sakit Lutut yang Mengganggu