Alika Islamadina Melahirkan Sebentar Lagi, Bagikan Potret Perut yang Semakin Membesar

By Kirana Riyantika, Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:00 WIB
Alika Islamadina diprediksi melahirkan sebentar lagi (Instagram.com/@alikaislamadina)

Nakita.id - Kabarnya publik figur Alika Islamadina melahirkan sebentar lagi.

Hingga kini, banyak yang menanti-nantikan mengenai kapan Alika Islamadina melahirkan.

Alika Islamadina melahirkan anak pertamanya diprediksi bulan depan.

Kini, usia kandungan Alika sudah menginjak 37 minggu.

HPL (Hari Perkiraan Lahir) biasanya jatuh pada usia kehamilan 40 minggu.

Sehingga, diprediksi Alika melahirkan 3 minggu lagi.

Namun, HPL hanya perkiraan saja ya Moms.

Proses melahirkan bisa lebih cepat atau lebih lambat, tergantung kondisi.

Alika kerap membagikan momen kehamilannya di akun Instagram pribadi.

Momen kehamilan Alika Islamadina

1. Perut yang semakin membesar

Alika Islamadina melahirkan sebentar lagi, potret perutnya semakin membesar

Pada Selasa (11/10/2022), Alika membagikan momen ketika dirinya sedang berjalan-jalan dan membeli kopi.

Alika berbagi bahwa dirinya sudah tidak bisa melihat kaki ketika berjalan.

Baca Juga: 7 Manfaat Olahraga Pilates Bagi Ibu Hamil, Mampu Mencegah Nyeri Punggung Hingga Latih Pernapasan Seperti yang Dilakukan Alika Islamadina

Sebab, perutnya yang semakin membesar. Yang jadi tanda waktu Alika Islamadina melahirkan semakin dekat.

"Hehe, kalau kakinya udah sulit kelihatan dari angle ini," tulisnya.

2. Berkegiatan di dapur

Alika Islamadina berkegiatan di dapur

Alika Islamadina tampak masih berkegiatan di dapurnya.

Alika tampak mengenakan dress hitam.

Rambut hitamnya diikat sederhana.

Pada unggahan Instagram Story di hari Selasa (11/10/2022) tersebut, Alika mengabari bahwa kehamilannya memasuki usia 37 minggu.

"Entering 37 weeks," tulisnya.

3. Tetap stylish di saat hamil

Alika Islamadina tetap tampil cantik meski sedang hamil

Alika Islamadina kerap berbagi mengenai gaya berpakaiannya yang modis.

Meski sedang hamil, Alika tidak kehilangan inspirasi untuk bergaya.

Baca Juga: Intip Mewahnya Desain Musala di Atas Air Milik Alika Islamadina

Di saat perutnya sudah membesar, Alika percaya diri mengenakan crop top.

Perutnya tetap nyaman karena mengenakan celana high waist.

4. Dress hitam

Alika Islamadina mengenakan dress hitam

Alika Islamadina mengenakan dress warna hitam.

Dirinya tampak anggun dan cantik.

Alika tampak mengelus perutnya yang semakin menonjol.

5. Mengenakan outer brokat

Alika Islamadina fashion show di saat hamil

Alika Islamadina tetap aktif berkarir meski tengah hamil.

Dirinya melakukan acara fashion show beberapa waktu lalu.

Alika tampak anggun mengenakan outer brokat.

Itulah dia Moms sederet potret kehamilan Alika Islamadina jelang melahirkan.

Baca Juga: Sejak Adiknya Lahir, Alika Mengeluh Cici Panda Kurang Punya Waktu Dengannya