Cara Mencegah dan Mengobati Kram Kaki saat Hamil, Segera Terapkan agar Tak Bertambah Parah

By Poetri Hanzani, Minggu, 30 Oktober 2022 | 14:13 WIB
Cara menghindari dan mengobati kram kaki saat hamil. (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Bagaimana cara mengatasi kram kaki selama kehamilan?

Mengatasi kram kaki selama kehamilan sering kali menjadi pertanyaan ibu hamil.

Kram kaki selama kehamilan memang rentan terjadi, dan kondisi ini tentu saja sangat tidak nyaman.

Kegiatan harian pun menjadi terhambat karena rasa kram pada kaki, sehingga sulit untuk dibawa bergerak atau berjalan.

Kram tidak hanya terjadi pada kaki saja, namun juga bagian betis.

Selain rentan terjadi pada kehamilan trimester pertama, juga bisa dialami di kehamilan trimester kedua dan ketiga.

Penyebab Kram Kaki Selama Kehamilan

Melansir dari americanpregnancy, penyebab kram kaki selama kehamilan mungkin disebabkan oleh kenaikan berat badan saat hamil dan perubahan sirkulasi dalam tubuh.

Tekanan dari bayi yang sedang tumbuh dan berkembang dapat memicu saraf dan pembuluh darah yang menuju ke kaki.

Kram kaki saat hamil tidak bisa diabaikan, untuk itu Moms perlu mengetahui cara untuk mengatasinya.

Berikut ini beberapa cara menghindari dan mengobati kram kaki saat hamil.

Moms bisa mencoba melakukan cara ini di rumah dengan teratur.

Baca Juga: Tips Sederhana Mencegah Kram Kaki Selama Kehamilan, Perhatikan Kembali Asupan Hingga Aktivitas Fisik yang Dijalani