Cara Menghilangkan Bau Mulut Permanen Tanpa Keluar Uang, 4 Bahan Alami Ini Bikin Napas Tidak Sedap Pergi Selamanya

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 6 November 2022 | 18:00 WIB
Cara menghilangkan bau mulut permanen bisa dengan bahan alami (Nakita.id/Tyas)

Minum air (bukan minuman berkafein atau bergula) sepanjang hari akan membantu mendorong produksi air liur.

Minum air setidaknya delapan gelas setiap hari ya, Moms.

3. Yoghurt

Yogurt mengandung bakteri sehat yang disebut lactobacillus. Bakteri sehat ini dapat membantu memerangi bakteri jahat di berbagai bagian tubuh, seperti usus.

Penelitian menunjukkan bahwa yoghurt juga dapat membantu mengurangi bau mulut.

Sebuah penelitian menemukan setelah enam minggu mengonsumsi yoghurt, 80 persen partisipan mengalami pengurangan bau mulut.

Probiotik dalam yoghurt efektif dalam mengurangi keparahan bau mulut.

Jika ingin mencoba menggunakan yoghurt untuk melawan bau mulut, makanlah setidaknya satu porsi yoghurt tawar tanpa lemak per hari.

4. Susu

Susu adalah obat yang terkenal untuk bau mulut.

Penelitian menunjukkan bahwa minum susu setelah makan bawang putih dapat secara signifikan mengurangi aroma bawang.

Untuk menggunakan cara ini, minumlah segelas susu rendah atau penuh lemak selama atau setelah makan yang mengandung makanan berbau tajam, seperti bawang putih dan bawang bombay.

Nah, itu dia Moms cara menghilangkan bau mulut permanen. Selamat mencoba!

Baca Juga: Menghilangkan Bau Mulut Setelah Makan Pete Ternyata Gak Susah Sama Sekali, Cuma dengan Minuman Ini  Aroma Menyengat Pergi Seketika