Ketahui Manfaat Makan Nanas di Pagi Hari Bagi Tubuh, Yuk Catat!

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 4 November 2022 | 08:37 WIB
Manfaat makan nanas di pagi hari bagi tubuh (Pexels/Alizee Marchand)

Kandungan enzim bromelain yang terdapat dalam buah nanas berguna untuk membantu penyerapan protein pada tubuh.

Protein sangat dibutuhkan oleh otot untuk meregenerasi sel-sel otot yang rusak setelah digunakan seharian.

Selain dapat mengatasi pegal, nanas juga bisa digunakan sebagai obat keseleo dan nyeri otot.

Manfaat nanas sebagai obat keseleo memang sudah digunakan secara umum sejak lama.

3. Mencegah kanker

Konsumsi nanas setiap pagi bisa membantu mencegah kanker. Moms bisa mengonsumsi buah ini secara langsung atau membuatnya menjadi jus.

Nanas bekerja dengan memperlambat kerusakan sel dengan kandungan antioksidannya. Selain itu, buah ini juga bisa melawan organisme jahat yang menjadi ancaman kesehatan.

4. Memperkuat tulang dan otot

Selain untuk mengurangi rasa pegal dan menyembuhkan nyeri otot, nanas juga memiliki peranan yang sangat baik untuk menguatkan tulang dan otot.

Dalam sebuah nanas, terkandung kalsium yang sangat baik untuk kekuatan tulang.

Vitamin C yang ada dalam nanas juga berguna untuk memperkuat otot dan pembuluh darah.

Meski menyimpan manfaat yang luar biasa, makan nanas ada aturannya. Yaitu jangan berlebihan.

Terlalu banyak makan nanas justru membuat gula darah naik drastis dan bisa menyebabkan penyakit diabetes muncul.

Baca Juga: 3 Manfaat Ajaib Makan Nanas di Pagi Hari yang Wajib Moms Coba