Nakita.id - Terkuak cara menanam cabai untuk pemula agar bisa berbuah lebat dan subur.
Ternyata ada metode menggoyangkan pohon cabai ketika mulai menanam cabai.
Kok bisa? Simak selengkapnya di sini ya Moms.
Tanaman cabai banyak dipilih oleh Moms untuk bahan makanan sehari-hari. Menanam sendiri juga menjadi alternatif untuk menghemat pengeluaran bulanan.
Apalagi ketika harga cabai naik, Moms pasti girang karena tidak perlu lagi membeli cabai di pasar, karena di depan rumah bisa tinggal petik.
Durasi panen juga bisa dikatakan tak terlalu lama, yaitu hanya 80 hari setelah ditanam.
Namun sayangnya tidak semua orang bisa menanam cabai dan langsung berbuah, seringnya banyak yang gagal.
Makanya Nakita berikan cara menanam cabai agar tumbuh subur dan berbuah banyak.
Cara Menanam Cabai
Lantas bagaimana cara menanam cabai yang bisa dilakukan oleh seorang pemula?
Dikutip dari kanal Youtube Makmur Farm via Kompas, berikut ini cara menanam cabai rawit bagi pemula.
1. Sediakan Tanah
Hal pertama yang perlu dilakukan dalam menanam cabai rawit adalah menyediakan tanah terlebih dahulu sebagai bahan media tanam.
Baca Juga: Dijamin Cabai Rawit Tumbuh Subur, Ini Cara Menanam Cabai Rawit untuk Pemula