3 Manfaat Makan Alpukat Untuk Para Orang yang Sudah Lanjut Usia

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 16 November 2022 | 16:43 WIB
Manfaat makan alpukat untuk orang yang lanjut usia salah satunya menjaga kesehatan jantung. (Freepik)

Nakita.id - Berikut manfaat makan alpukat untuk orang yang sudah lanjut usia.

Manfaat makan alpukat untuk kesehatan tentu saja tidak bisa diragukan lagi.

Karena ada banyak manfaat makan alpukat maka buah ini sangat rekomendasi untuk dikonsumsi.

Buah alpukat ini cenderung aman untuk dikonsumsi siapa saja Moms.

Baik untuk Moms, anak-anak, bayi yang baru mulai MPASI hingga orang yang sudah lanjut usia sekalipun.

Ketika usia sudah terus bertambah pasti kekuatan fisik pun akan mengalami penurunan.

Maka dari itu, orang yang sudah lanjut usia harus benar-benar memperhatikan kesehatannya.

Jangan sampai orang yang lanjut usia seringkali mengalami sakit.

Salah satu cara menjaga kesehatan orang yang sudah lanjut usia adalah dengan memperhatikan asupan makanannya.

Orang-orang yang lanjut usia memang memerlukan makanan tambahan untuk memperkuat tubuhnya.

Sehingga ia bisa terhindar dari berbagai penyakit mengerikan.

Baca Juga: Selain Menambah Berat Badan, Simak Sederet Manfaat Makan Alpukat untuk Bayi di Sini, Jangan Sampai Terlewat

Salah satu makanan yang aman dan bermanfaat untuk orang lanjut usia adalah alpukat.

Alpukat bisa dijadikan sebagai camilan, atau diolah menjadi jus yang menyegarkan.

Semua tergantung dari selera yang mengonsumsinya.

Manfaat Makan Alpukat

Melansir dari Tribunnews, berikut 3 manfaat makan alpukat untuk orang lanjut usia:

1. Menjaga Kesehatan Jantung

Seperti yang tadi sudah dijelaskan bahwa fisik orang yang sudah lanjut usia tentu akan mengalami penurunan.

Salah satu anggota tubuh yang rentan bermasalah ketika sudah lanjut usia adalah jantung Moms.

Maka dari itu, para Moms yang sudah lanjut usia diharapkan bisa menjaga kesehatan jantung.

Salah satu cara menjaga kesehatan jantung adalah bisa dengan mengonsumsi alpukat.

Karena buah ini merupakan makanan berlemak tinggi, dengan 77% kalori di dalamnya berasal dari lemak, menjadikannya sebagai salah satu makanan nabati paling berlemak.

Tapi buah alpukat tidak hanya mengandung lemak lo Moms.

Mayoritas lemak dalam alpukat adalah asam oleat atau asam lemak tak jenuh tunggal yang juga jadi komponen utama minyak zaitun, minyak untuk berbagai jenis pengobatan penyakit termasuk jantung.

Baca Juga: 5 Manfaat Makan Alpukat Secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

2. Mengurangi Kolesterol

Selain jantung, penyakit yang banyak diderita orang lanjut usia adalah kolesterol.

Meski mengandung banyak lemak, tapi makan alpukat bisa menurunkan kadar kolesterol jahat lo Moms.

Selain itu, buah alpukat juga ampuh untuk meningkatkan kadar kolesterol baik yang memang dibutuhkan tubuh.

3. Menjaga Kesehatan Mata

Mata juga merupakan salah satu bagian tubuh yang akan mengalami penurunan fungsi ketika seseorang sudah lanjut usia.

Salah satu masalah pada mata ketika sudah lanjut usia adalah katarak Moms.

Tapi katarak ini bisa dicegah apabila Moms rajin mengonsumsi alpukat.

Hal tersebut bisa terjadi karena buah alpukat ini kaya akan antioksidan Moms.

Ini termasuk karotenoid lutein dan zeaxanthin, yang sangat penting untuk kesehatan mata.

Itu dia Moms, sederet manfaat makan alpukat untuk orang yang sudah lanjut usia.

Alpukat bisa dijadikan sebagai camilan yang menyehatkan tentunya.

Supaya rasanya lebih enak, mungkin Moms bisa menambahkan sedikit susu. Selamat mencoba ya!

Baca Juga: Tips Membuat Snack Bayi 7 Bulan Untuk Meningkatkan Berat Badan