Panci Keramik atau Panci Stainless Steel? Ternyata Alat Masak Ini yang Bikin Sehat Masakan di Rumah

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 18 November 2022 | 17:30 WIB
Panci keramik atau panci stainless steel, mana yang bagus untuk kesehatan seisi rumah? (pexels.com/Kelly Lacy)

Simak selengkapnya di sini Moms.

Perbedaan Panci Keramik dan Panci Stainless Steel

Ada beberapa perbedaan yang harus Moms tahu sebelum membeli alat masak salah satunya.

Mengutip Made In Cookware, inilah perbedaan antara panci keramik dan panci stainless steel.

Menjadi pembeli pintar dengan mengetahui perbedaannya sangat penting untuk masa depan alat-alat masak Moms bukan?

1. Material Bahan

Panci stainless steel berasal dari baja tahan karat atau baja nirkarat mengandung senyawa besi dan kromium kurang lebih 10,5 persen.

Dua senyawa tersebut berperan penting mencegah proses korosi atau pengaratan pada kogam.

Kromium akan menghalangi proses oksidasi besi (Fe) lewat lapisan film oksida pada logam.

Selain dua senyawa tersebut, beberapa stainless steel terdiri atas campuran lain, contohnya nikel, molibden, silicon, krom dan mangan.

Sedangkan material bahan panci keramik berasal dari tanah liat yang melewati tahap pembakaran sebanyak dua kali untuk meningkatkan kekerasan panci.

Setelah melewati tahap pembakaran, tanah liat selanjutnya dilapisi glaze agar lebih menarik dan mengkilap.

2. Tampilan

Berdasarkan tampilan, kedua panci ini cukup berbeda, panci stainless steel umumnya berwarna perak mengkilap.

Baca Juga: 3 Tanda Alat Masak di Rumah Harus Segera Diganti dengan yang Baru