Cara Mengatasi Telat Haid 1 Bulan, Cukup Lakukan Hal Sederhana Ini

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 20 November 2022 | 15:47 WIB
Cara mengatasi telat haid 1 bulan, salah satunya dengan yoga. (Poetri Hanzani / Nakita)

Nakita.id - Mengalami telat haid 1 bulan kerap kali membuat banyak wanita bingung dan takut.

Karena telat haid 1 bulan merupakan suatu kondisi yang seharusnya tidak dialami para wanita.

Telat haid 1 bulan tentu saja dianggap tidak normal Moms.

Karena idealnya, siklus menstruasi wanita yang normal adalah berkisar antara 21 - 35 hari.

Artinya, telat haid 1 bulan merupakan suatu kondisi yang wajib Moms waspadai.

Moms harus mencari tahu, penyebab telat haid itu sendiri karena apa.

Terutama jika setiap bulannya Moms mengalami telat haid maka ada baiknya periksakan ke dokter.

Mungkin penyebab paling umum seseorang bisa mengalami telat haid adalah kehamilan.

Tapi perlu diingat Moms! Tidak semua orang yang mengalami telat haid artinya hamil.

Karena penyebab telat haid seorang wanita tentu saja banyak.

Bisa karena gaya hidup yang kurang sehat, stres, hingga adanya gangguan hormon.

Baca Juga: Telat Haid dan Keputihan Apakah Bisa Jadi Pertanda Hamil Muda? Berikut Penjelasannya

Cara Mengatasi Telat Haid 1 Bulan

Mungkin sebagian wanita bingung, bagaimana cara mengatasi telat haid 1 bulan.

Selain pergi ke dokter, ada beberapa cara untuk mengatasi telat haid 1 bulan, sebagai berikut:

1. Yoga

Yoga merupakan salah satu jenis olahraga yang kini banyak diminati orang.

Selain menyehatkan, yoga ini juga bisa membuat seseorang menjadi tenang.

Manfaat yoga untuk kesehatan tentu saja banyak, dan tidak bisa diragukan.

Salah satu manfaat yoga sendiri adalah efektif untuk mengatasi berbagai masalah haid.

Selain itu, yoga juga bisa bantu mengurangi nyeri haid yang kerap dialami para wanita.

Untuk mengatasi masalah telat haid, mungkin Moms bisa latihan selama 35 - 40 menit setiap lima hari dalam seminggu.

Latihan ini sangat berguna untuk mengatasi kadar hormon terkait dengan haid tidak teratur.

2. Jaga Berat Badan

Penurunan dan penambahan berat badan yang drastis tentu saja bisa memengaruhi siklus haid Moms.

Apabila Moms mengalami obesitas atau berat badan berlebih, maka solusi untuk mengatasi siklus haid yang tidak teratur adalah dengan menurunkan berat badan.

Baca Juga: Jenis Makanan yang Bisa Jadi Penyebab Telat Haid Berbulan-Bulan

Moms bisa berkonsultasi dengan dokter terkait berat badan yang ideal untuk memperlancar kembali siklus haid.

3. Jahe

Jahe merupakan salah satu bahan alami yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Salah satu manfaat jahe adalah bisa digunakan sebagai obat rumahan untuk mengatasi masalah telat haid.

Meskipun sampai saat ini belum ada bukti ilmiah terkait hal tersebut.

Tapi sejak dulu jahe memang terbukti ampun mengatasi berbagai masalah haid.

Jahe dipercaya bisa memperlancar haid yang kerap dialami para wanita.

Selain itu, jahe juga ampuh mengatasi rasa nyeri akibat haid.

4. Kayu Manis

Selain jahe, bahan alami lainnya yang ampuh untuk mengatasi masalah telat haid adalah kayu manis.

Kayu manis juga terbukti secara signifikan mampu mengurangi nyeri haid.

Sebuah studi di tahun 2014 mengatakan, kayu manis dapat mengatur siklus haid lebih teratur dan merupakan pilihan pengobatan yang tepat untuk sindrom ovarium polikistik.

Itu dia Moms, sederet cara mengatasi masalah telat haid 1 bulan. Selamat mencoba ya!

Baca Juga: Penyebab Telat Haid, Benarkah Salah Satunya Bisa karena Stres?