Tips ASI Melimpah dengan Cara Pijat Laktasi, Apa Itu?

By Kirana Riyantika, Jumat, 16 Desember 2022 | 18:45 WIB
Penjelasan mengenai cara pijat laktasi supaya ASI berlimpah (Dok. Nakita)

Nakita.id - Penting bagi Moms tahu tips ASI berlimpah dengan pijat laktasi.

Pijat laktasi merupakan teknik pijatan supaya produksi ASI ibu menyusui berlimpah.

Teknik pijat laktasi dilakukan di area payudara untuk mengendurkan jaringan payudara.

Selain meningkatkan produksi ASI, pijat laktasi juga bisa mengurangi masalah menyusui.

Melansir Momjunction, berikut ulasan mengenai cara pijat laktasi supaya ASI melimpah.

Cara Pijat Laktasi

1. Buat Posisi Nyaman

Mula-mula, Moms perlu duduk dengan nyaman seperti dalam posisi berbaring.

Pastikan Moms dalam kondisi tenang.

Atur suasana ruangan menjadi menyenangkan.

Misalnya, dengan mengatur suhu sejuk yang nyaman, menggunakan aromaterapi, hingga menyalakan musik menenangkan.

2. Gosok Tangan

Sebelum mulai memijat, hangatkan tangan dengan cara menggosokkannya satu sama lain.

Cara lainnya, yaitu Moms bisa menggunakan handuk hangat untuk menghangatkan tangan.

Baca Juga: Pijat Laktasi Untuk Memperbanyak Produksi ASI, Begini Cara Melakukannya Moms

3. Gunakan Minyak

Cara pijat laktasi yang ampuh buat ASI melimpah diantaranya ambil sedikit minyak atau krim pijat kemudian gosokkan pada telapak tangan sebagai pelumas.

Moms bisa memilih minyak atau krim yang sesuai.

Selain itu, Moms juga bisa berkonsultasi dengan layanan kesehatan mengenai minyak atau krim yang aman untuk ibu menyusui.

4. Lakukan Pijat

Mulai memijat seluruh payudara dengan gerakan melingkar berirama.

Gerakan melingkar mengarah ke ketiak menggunakan ujung jari.

Tepuk dan remas payudara dengan lembut menggunakan jari-jari.

Ketika memijatnya harus lembut. Hindari memijat dengan keras.

5. Lakukan Jeda

Setelah memijat, lakukan jeda pijatan untuk memeras susu dengan tangan.

Ini bisa meningkatkan refleks let-down.

Bila Moms kesulitan memerah ASI pakai tangan, bisa menggunakan pompa ASI.

6. Perhatikan Aliran ASI

Setelah ASI mulai mengalir dengan lancar, kurangi jumlah pijatan.

Baca Juga: Jadwal Layanan Pijat Laktasi di Puskesmas, Apakah Berbayar?

Moms bisa mengeluarkan lebih banyak ASI sampai merasa lega.

7. Ulangi Pemijatan Laktasi

Moms bisa mengulangi pijat laktasi selama 30-45 menit sebelum menyusui atau saat mandi.

Jika Moms berniat memijat sambil menyusu, biarkan menyusu dari payudara saat memijat payudara lainnya.

Berikut sederet manfaat pijat laktasi yang sayang untuk dilewatkan:

- Mengatasi nyeri payudara karena pembengkakan atau infeksi payudara.

- Meningkatkan aliran ASI.

- Mengatasi masalah ASI tersumbat.

- Mengurangi pembengkakan di puting susu.

- Membantu memudarkan stretch mark.

- Membantu mengeluarkan racun dan limbah berbahaya lainnya dari payudara.

Itulah dia Moms penjelasan mengenai cara pijat laktasi beserta manfaatnya. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Berikut Ini Manfaat yang Akan Diperoleh Jika Ibu Menyusui Rutin Melakukan Pijat Laktasi