McDonald's Indonesia Luncurkan Kampanye Inspirasi Literasi McD Demi Tingkatkan Literasi Anak di Indonesia, Workshop Read Aloud Jadi Salah Satu Rangkaian Programnya

By Shannon Leonette, Rabu, 21 Desember 2022 | 12:28 WIB
McDonald's Indonesia luncurkan kampanye 'Inspirasi Literasi McD' dengan beberapa rangkaian program demi tingkatkan literasi anak di Indonesia. (Dok. Press Release)

“Berbagai kegiatan yang dilakukan oleh McDonald’s bekerjasama dengan Forum TBM telah memberikan hasil nyata yaitu dengan memberikan alternatif buku bacaaan khususnya untuk anak di daerah, pada pelaksanaannya setiap kami mengambil dan mendistribusikan buku menjadi saat yang dinantikan oleh para relawan,” ungkap Aris Munandar selaku Ketua Bidang Program dan Kemitraan Pengurus Pusat Forum TBM.

Selain pengumpulan donasi buku anak, seperti yang telah disampaikan sebelumnya, McDonald’s juga mengadakan program khusus bagi para guru berupa beasiswa pelatihan yang bekerja sama dengan PGRI dan Klassku.

Kegiatan pelatihan ini telah diselenggarakan pada 27 Juni-1 Juli 2022 secara daring, dengan dua tema yang dapat dipilih.

Yaitu, kelas Pedagogik Sains dan kelas Asesmen Sains.

Beasiswa pelatihan ini telah diberikan kepada 1.000 guru SD dari berbagai daerah di Indonesia, dan seluruhnya telah menerima sertifikat 64JP yang diterbitkan oleh PGRI dan dapat digunakan untuk memenuhi syarat kenaikan pangkat guru.

Selain pelatihan, McDonald’s Indonesia juga mengadakan program workshop membaca nyaring atau read aloud.

Read aloud sendiri merupakan cara menyampaikan pesan dari media tertulis atau bergambar dengan cara dibunyikan serta memperhatikan intonasi suara, gestur tubuh, hingga ekspresi muka.

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun ketertarikan anak terhadap buku, sehingga anak menyukai kegiatan membaca.

Kegiatan workshop ini telah dilaksanakan pada setiap bulan di gerai-gerai McDonald’s bersama dengan para ibu yang tergabung dalam keanggotaan McKids.

Bahkan, diisi langsung oleh praktisi read aloud dengan memberikan pemaparan materi dan juga praktiknya secara langsung.

Setidaknya, lebih dari 200 ibu yang telah terlibat dalam kegiatan workshop read aloud ini.

Baca Juga: Dalam Rangka Hari Anak Nasional, Tasya Kamila Bagikan Tips Meningkatkan Minat Baca Pada Anak