Selain Putih Telur, Ini Dia Daftar Makanan yang Aman untuk Penderita Asam Lambung

By Syifa Amalia, Kamis, 22 Desember 2022 | 14:50 WIB
Berbagai makanan yang aman untuk penderita asam lambung. (Nakita.id/David)

4. Oatmeal

Makanan yang aman untuk penderita asam lambung yang selanjutnya yaitu oatmeal.

Hal ini karena di dalam oatmeal terdapat kandungan serat yang cukup tinggi dan dipercaya efektif dalam mencegah munculnya gejala asam lambung ataupun.

Untuk mengonsumsi oatmeal, Moms bisa mencampurnya dengan beberapa buah-buahan yang aman dikonsumsi seperti pisang, apel atau pepaya.

5. Pepaya

Buah pepaya juga memberikan manfaat serupa untuk mengatasi asam lambung.

Pepaya diketahui dapat melawan penyakit jantung, diabetes, kanker, kesehatan tulang dan asma.

Seluruh manfaat tersebut, tidak lain berkat berkat kandungan vitamin K, beta-karoten, kalsium dan sekaligus sumber vitamin A yang kaya.

Pepaya juga mengandung enzim yang disebut papain yang membantu meningkatkan pencernaan dan mengurangi rasa terbakar pada dada.

6. Pisang

Jika Moms bingung memilih makanan yang baik untuk asam lambung, maka pilihan terbaiknya adalah pisang.

Dilansir dari NetMeds, pisang termasuk buah yang rendah asam sehingga membantu melapisi lapisan esofagus yang teriritasi dan meredakan ketidaknyamanan.

Sumber serat yang baik ini bertindak sebagai memperkuat sistem pencernaan dan menangkal gangguan pencernaan.

Selain itu, tinggi potasium dan pektin, pisang membantu melancarkan isi perut melalui saluran pencernaan.

Baca Juga: 5 Makanan Pantangan Bagi Penderita Asam Lambung Yang Wajib Dihindari