Moms Perlu Tahu 7 Cara Ini Agar ASI Tidak Rembes ke Baju Terus

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 9 Februari 2023 | 16:17 WIB
Cara ASI tidak rembes ke baju (Freepik)

Dengan memijat payudara secara perlahan, maka bisa menghentikan ASI mengalir lebih banyak atau mencegah ASI bocor.

5. Memompa ASI Sesering Mungkin

Saat hendak bekerja atau melakukan kegiatan di laur rumah, Moms sebaiknya disarankan tetap rutin memompa ASI setiap 3-4 jam.

Hal ini supaya ASI tidak membendung di payudara.

Namun, pastikan terlebih dahulu untuk mencuci tangan ya sebelum memompa dan menyimpan ASI.

6. Mengenakan Pakaian yang Bisa Menyamarkan

Untuk menyamarkan kebocoran ASI, Moms bisa menggunakan pakaian berwarna gelap atau bermotif untuk membantu menyamarkan bisa sewaktu-waktu ASI bocor.

Jika perlu, Moms bisa membawa bra, jaket, atau pakaian cadangan untuk mengantisipasi jika kebocoran ASI terjadi.

7. Atur Posisi Menyusui

Posisi menyusu Si Kecil juga turut memengaruhi ASI bocor.

Moms bisa mencoba memposisikan Si Kecil dengan menghadap diri Moms.

Lalu, Moms agar bersandar miring ke belakang. Cara agar ASI tidak rembes ini bisa memperlambat aliran susu.

Sebagai cara alternatifnya, Moms bisa mencoba menyusui dengan posisi berbaraing miring sambil meletakkan akin di bawah payudara atau handuk supaya Si Kecil bisa menampung tetesan air susu.

Baca Juga: Cara Meningkatkan Produksi ASI Ibu Menyusui, Rajin Konsumsi Ini