Ingin Berat Badan Kembali Ideal? Ini Jenis Olahraga yang Aman untuk Moms Setelah Melahirkan

By Syifa Amalia, Jumat, 17 Februari 2023 | 18:00 WIB
Olahraga aman yang bisa dilakukan oleh ibu setelah melahirkan. (Pexels/Mikhail Nilov)

Berjalan adalah salah satu latihan terbaik untuk menurunkan berat badan dan mengencangkan tubuh.

Ini juga membantu mengencangkan otot-otot panggul, memperkuatnya sekaligus membantu mengembalikan elastisitasnya.

Manfaat lain dari berjalan kaki adalah untuk membakar kalori, meningkatkan sirkulasi dan juga membantu berat badan.

Tidak perlu jauh-jauh, cukup melangkahkan kaki sekitar rumah selama 10-15 menit sudah mendapatkan manfaatnya.

Seiring waktu, bisa menambah intensitas mulai dari kecepatan, jarak, dan menambahkan beban misalnya dengan membawa Si Kecil.

2. Senam Kegel

Senam kegel sangat bermanfaat, terutama bagi wanita yang baru saja melahirkan.

Latihan ini membantu mengencangkan otot dasar panggul dan membuatnya lebih kuat.

Mereka juga dapat meningkatkan inkontinensia urin dan fungsi seksual.

Senam kegel sangat mudah dilakukan dan bisa dilakukan di mana saja, kapan saja.

Hal yang perlu Moms lakukan adalah mengontraksikan otot dasar panggul selama beberapa detik dan kemudian mengendurkannya.

Selain itu, juga dapat melakukan latihan ini sambil duduk, berdiri, atau berbaring.

Baca Juga: Cara Mengencangkan Perut Setelah Melahirkan, Hilangkan Gelambir di Perut