SNBP 2023 Telah Dibuka, Simak Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Sesuai Agar Tidak Menyesal

By Syifa Amalia, Sabtu, 18 Februari 2023 | 19:30 WIB
Hal-hal yang dapat menjadi pertimbangan saat memilih jurusan kuliah yang tepat. (Pexels.com/Emily Ranquist )

Nakita.id – Dalam memilih jurusan kuliah, perlu membutuhkan banyak pertimbangan.

Seringkali anak dan orangtua harus terlibat dalam diskusi panjang untuk menentukan mana yang benar-benar tepat.

Terlebih lagi, sebentar lagi jalur penerimaan calon mahasiswa baru Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 akan segera dibuka.

Oleh karena itu, pilihan program studi perlu dipikirkan jauh-jauh hari.

Memilih jurusan adalah salah satu keputusan terpenting yang dapat diambil oleh anak.

Pilihan tersebut dapat berdampak panjang pada pada kehidupan siswa, membentuk pengalaman kerja, penghasilan, dan keterampilan profesional di kemudian hari.

Namun terkadang, anak bingung dalam mengetahui bakat dan minat masing-masing sehingga hal ini juga berdampak saat memilih kuliah.

Mengambil jurusan yang terkesan asal justru hanya akan mempersulit selama proses studi.

Nah, supaya tidak menyesal, ketahui yuk bagaimana cara memilih jurusan kuliah yang sesuai.

Jangan sampai terlewat informasi selengkapnya berikut ini, ya!

Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Sesuai

1. Temukan Bakat, Minat, dan Keterampilan

Jurusan dapat sangat memengaruhi kegiatan, orang-orang yang berteman dengan mereka, dan koneksi yang mereka buat.

Baca Juga: Perubahan Aturan UTBK SNBT 2023 dan Cara Pendaftaran hingga Materi Tes