Rincian Biaya Pengobatan TBC di Puskesmas, Apakah Bisa Tercover BPJS Kesehatan?

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 23 Maret 2023 | 14:15 WIB
Rincian biaya pengobatan TBC di puskesmas (Nakita.id/Naura)

Nakita.id - Perlu diketahui pengobatan TBC di puskesmas bisa gratis dan dicover BPJS kesehatan, asal Moms ikuti alurnya seperti ini:

Rincian Biaya Pengobatan TBC di Puskesmas

Berikut persyaratan yang harus disiapkan oleh pasien, diantaranya harus membawa:

- Kartu JKN KIS / BPJS bagi yang memiliki

- KTP/ KK/KIA/Kartu identitas

- Kartu Identitas Berobat ( KIB ) bagi pasien lama

- Surat Keterangan Domisili Kota Surakarta bagi yang tidak mempunyai JKN KIS

- Kartu Berobat TBC untuk pasien lama

Selanjutnya pasien bisa mengikuti alur pemeriksaan TBC di puskesmas berikut ini.

1. Pasien baru

- Pasien mengambil antrian skrining

- Pasien dilakukan skrining dan diminta kartu identitas serta kartu JKN KIS bagi yang memiliki

- Pasien menuju ruang Infeksius

Baca Juga: Kenali Perbedaan Batuk Biasa dengan Batuk TBC, Terlihat Sama Tapi Ternyata Berbeda dan Berbahaya