Tradisi Bubur Samin Khas Banjar di Masjid Darussalam, Solo yang Dilestarikan Turun Temurun Sejak Tahun 1985 Selama Bulan Ramadan

By Syifa Amalia, Jumat, 24 Maret 2023 | 09:00 WIB
Tradisi bubur samin khas Banjar yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat di Masjid Darussalam, Solo. (Dok. Nakita/Syifa)

Nakita.id – Ada sebuah tradisi unik di bulan puasa yang telah dilestarikan turun temurun selama puluhan tahun di Kota Solo.

Ketika Ramadan tiba, seluruh umat Islam di manapun menyambutnya dengan suka cita.

Selain karena amalan dan kebaikan yang dapat dilakukan, kuliner khas Ramadan juga menjadi daya tarik tersendiri.

Salah satunya adalah sajian kuliner yang dikenal dengan bubur samin yang hanya bisa ditemukan di Masjid Darussam, Jayengan, Sarengan, Solo.

Bubur legendaris ini sudah menjadi tradisi bagi masyarakat sekitar dalam menyambut bulan suci dari tahun ke tahun.

Sempat terhenti ketika pandemi, di tahun ini bubur samin khas Banjar kembali hadir untuk menghiasi Ramadan 1444 H.

Bubur samin dibagikan secara gratis kepada masyarakat sekitar yang datang.

Setidaknya terdapat sekitar 1300 porsi bubur disediakan oleh takmir masjid sebagai hidangan berbuka puasa.

Terdapat pemandangan yang menarik ketika tim Nakita.id tiba di halaman Masjid Darussalam sejak pukul 14.00 WIB, Kamis, (24/03/2023).

Terlihat beberapa orang tengah sibuk mengaduk bubur di satu panci berukuran besar.

Sementara, masyarakat sekitar juga tampak satu per satu berdatangan dengan membawa wadah kosong di tangan mereka.

Baca Juga: Keindahan Umbul Pengging, Kolam Renang Kerajaan yang Dipakai Tradisi Padusan Sambut Ramadan di Jawa Tengah