Nakita.id – Diare jadi salah satu masalah pencernaan yang kerap dikeluhkan banyak orang.
Ibu hamil termasuk orang yang cukup sering mengalami diare.
Diare merupakan kondisi ketika Moms buang air besar (BAB) lebih dari 3 kali dalam sehari.
Serta terjadinya perubahan pada tinja menjadi lebih encer atau mencret.
Diare bisa terjadi di usia kehamilan kapan pun.
Namun umumnya, diare sering muncul pada trimester ketiga kehamilan.
Penyebab Diare Pada Ibu Hamil
Saat Moms hamil, ada beberapa hal yang bisa menjadi penyabab diare pada ibu hamil, dilansir dari berbagai sumber kondisi ini bisa memicunya:
1. Perubahan Hormon
Terjadinya perubahan hormon bisa memicu ibu hamil mengalami diare.
Pasalnya perubahan hormon bisa membuat kerja sistem pencernaan Moms menjadi lebih cepat.
Sehingga besar kemungkinan Moms yang tengah mengandung mengalami diare.
2. Terjadinya Perubahan Pola Makan
Terkadang perubahan pola makan yang dilakukan secara mendadak bisa menyebabkan diare.
Baca Juga: Batalkan Segera! Berikut 5 Cara Mengatasi Diare saat Puasa Ramadan