Cara Dapat Buku KIA di Puskesmas, Ibu Hamil Harus Penuhi Syarat Ini Dulu

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 1 Juli 2023 | 17:35 WIB
Cara dapat buku KIA untuk ibu hamil (Dok. Nakita)

Nakita.id - Sebagian Moms pasti sudah familiar dengan Buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA).

Tapi masih banyak yang bingung bagaimana cara dapat buku KIA di puskesmas untuk ibu hamil? Simak selengkapnya di sini.

Sesuai dengan rekomendasi WHO, Kementerian Kesehatan RI menetapkan Buku KIA sebagai alat pencatatan kesehatan ibu dan anak di tingkat keluarga.

Selain sebagai media pencatatan, Buku KIA juga digunakan sebagai media Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) bagi ibu hamil dan balita untuk memantau pertumbuhan dan perkembangan anak secara rutin.

Buku KIA berisi mulai dari pemeriksaan kesehatan ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, serta bayi baru lahir hingga anak usia 6 tahun.

Sudah paham kan Moms manfaatnya buku KIA? Yuk segera dapatkan dengan cara di bawah ini. Catat syaratnya ya!

Cara Dapat Buku KIA Ibu Hamil

Mengutip Sehat Negeriku Kemenkes, dijelaskan bahwa buku pink KIA sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak.

Sebab, buku ini berisi informasi kesehatan, pemantauan pertumbuhan dan perkembangan, meliputi imunisasi, gizi seimbang, dan vitamin A.

Dalam buku KIA, ada dua bagian, yakni untuk bumil dan anak.

Masing-masing memiliki lembar hijau yang ditujukan untuk tenaga kesehatan, serta lembar kuning yang berisi informasi bagi orang tua.

Nah, khusus untuk bumil, ada beberapa lembar informasi terkait kehamilan yang dapat dipantau melalui buku pink KIA.

Baca Juga: Apa Saja yang Dibawa ke Posyandu? Ada Buku KIA Hingga Persyaratan Lain yang Diperlukan

Salah satunya adalah pemeriksaan kesehatan mulai dari trimester pertama, kedua, dan ketiga.

Berikut lembar daftar jenis pelayanan bumil yang ada di buku KIA:

- Timbang (Berat Badan, Tinggi Badan, dan Indeks Massa Tubuh)

- Pengukuran lingkar lengan atas

- Tekanan darah

- Periksa tinggi rahim

- Periksa letak dan denyut jantung janin

- Status dan imunisasi tetanus

- Konseling

- Skrining dokter

- Tablet penambah darah

Baca Juga: Begini Caranya Membuat Kembali Buku KIA atau Kesehatan Ibu dan Anak yang Hilang

- Test Lab Hemoglobin (Hb)

- Test Golongan Darah

- Test Lab Protein Urine

- Test Lab Gula Darah

- Pencegahan penularan HIV dari ibu ke anak (PPIA)

Dalam buku pink KIA ini juga terdapat lembar kontrol minum tablet tambah darah selama hamil.

Lembar ini berisi kotak dari bulan ke-1 sampai ke-9 kehamilan.

Lembar lainnya adalah evaluasi kesehatan bumil yang berisi:

- Kondisi kesehatan ibu

- Riwayat kesehatan ibu sekarang

- Status imunisasi TT

Baca Juga: Cara Mengisi Buku KIA, Bantu Pantau Kondisi Kesehatan Selama Hamil, Melahirkan Pada Ibu dan Juga Anak Sampai Usia 6 Tahun

- Riwayat kehamilan dan persalinan (termasuk keguguran, kembar, dan lahir mati)

- Riwayat penyakit keluarga

- Riwayat perilaku berisiko 1 bulan sebelum hamil

- Pemeriksaan khusus

Buku KIA ini juga berisi lembar pelayanan dokter selama masa kehamilan yang mencakup pemeriksaan fisik, hasil USG, dan pemeriksaan laboratorium, dan skrining preeklamsia pada usia kehamilan di bawah 20 minggu.

Lalu apa syarat dapat buku KIA di puskesmas untuk ibu hamil?

Satu saja syaratnya Moms, yaitu Moms sedang dalam masa hamil.

Saat periksa pertama kali ke puskesmas biasanya Moms akan ditawari buku KIA.

Buku KIA gratis disediakan pemerintah untuk bumil.

Moms bisa mendapatkannya di Puskesmas atau fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan.

Namun sekarang Moms juga bisa mendapatkan file elektronik buku KIA di https://kesga.kemkes.go.id atau menggunakan aplikasi M-KIA yang bisa di-download di Google Playstore.

Baca Juga: Sederet Hal yang Perlu Moms Siapkan dan Bawa Saat Hendak ke Posyandu