Berlangsung Sukses, Berikut Kemeriahan Rangkaian Acara Hari Anak Nasional 2023 yang Digelar di Kota Semarang

By Poetri Hanzani, Selasa, 25 Juli 2023 | 12:12 WIB
Peringatan Hari Anak Nasional 2023. (Nakita.id / Poetri Hanzani)

Dengan tagline #BeraniKarenaPeduli. Dimana anak menjadi agen perubahan dalam menyuarakan hak-haknya.

Nah, berikut beberapa rangkaian kegiatan Hari Anak Nasional 2023 di Semarang, Jawa Tengah.

1. Pembukaan Forum Anak Nasional 2023 (20 Juli 2023)

Kegiatan Forum Anak Nasional (FAN) pada tahun ini digelar di gedung BPSDMD Provinsi Jawa Tengah, dimulai pada 20 sampai 22 Juli.

Forum Anak Nasional (FAN) menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Anak Nasional yang ke-39.

Forum Anak Nasional (FAN) adalah organisasi anak yang dibina oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Untuk menjembatani komunikasi dan interaksi antara pemerintah dengan anak-anak di seluruh Indonesia dalam rangka pemenuhan hak partisipasi anak.

Melalui Forum Anak, anak-anak ikut mengambil peran menyuarakan hak-haknya melalui berbagai kegiatan-kegiatan kepeloporan sebagai 2P (Pelopor dan Pelapor).

Serta diikutsertakan dalam musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) di berbagai tingkatan pemerintahan.

Saat ini Forum Anak Nasional sudah tersebar mulai dari jenjang Desa/Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten/Kota, hingga Provinsi.

Pembukaan Forum Anak Nasional 2023 resmi dibuka oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Bintang Puspayoga.

Baca Juga: Sambut Hari Anak Nasional 2023, Menteri KPPPA Bintang Puspayoga Berharap Anak Indonesia Bisa Jadi Agen Perubahan di Masa Depan