Simak Ulasan Lengkap Kaitan Antara Berat Badan Anak dengan Stunting

By Kirana Riyantika, Jumat, 28 Juli 2023 | 13:05 WIB
Kaitan berat abdan anak dengan stunting (Freepik)

Oleh karenanya, disarankan orangtua rutin membawa balita ke Posyandu setiap bulannya.

Di Posyandu, balita akan diukur secara rutin dan dipantau pertumbuhannya.

Mulai dari pemantauan berat badan, tinggi, hingga lingkar kepala.

Di Indonesia, indikator umum yang digunakan anak untuk mengukur status gizi anak diantaranya:

- BB/TB: berat abdan menurut tinggi badan

- TB/U: tinggi badan menurut umur

- BB/U: berat badan menurut umur

Bayi di beberapa bulan awal kehidupan idealnya naik berat badannya setiap bulan sekitar 1 kg.

Jika pertambahan berat badan bayi di awal kehidupannya kurang dari 750 gram per bulannya, maka orangtua perlu segera mencari solusinya.

Balita yang berat badannya tak naik selama 3 bulan berturut-turut juga harus diwaspadai.

Apalgi jika berat badan anak terus turun.

Baca Juga: Cegah Stunting Sejak di Dalam Kandungan, Ini Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Hamil