Tidak Semuanya Baik untuk Si Kecil, Ini Jenis Ikan yang Tidak Boleh untuk MPASI Anak

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 3 September 2023 | 06:30 WIB
Jenis ikan yang tidak cocok untuk MPASI (Freepik)

Konsumsi ikan paus oleh ibu hamil atau bayi yang masih dalam masa pertumbuhan dapat meningkatkan risiko paparan merkuri.

Oleh karena itu, ikan paus juga sebaiknya dihindari dalam MPASI.

3. Ikan Todak

Ikan todak, atau juga dikenal sebagai ikan marlin, juga termasuk jenis ikan yang perlu dihindari dalam MPASI.

Seperti hiu dan paus, ikan todak juga memiliki potensi tinggi terhadap paparan merkuri yang dapat membahayakan kesehatan bayi yang masih rentan.

4. Ikan Kembung dan Ikan Makarel

Ikan kembung dan ikan makarel adalah beberapa contoh ikan yang dapat mengandung tingkat asam lemak omega-3 yang tinggi.

Meskipun asam lemak omega-3 bermanfaat untuk perkembangan otak dan sistem saraf bayi, namun ikan-ikan ini juga berisiko mengandung tingkat merkuri yang lebih tinggi.

Oleh karena itu, saat memilih ikan untuk MPASI, pilih ikan dengan kadar merkuri yang lebih rendah, seperti ikan salmon atau ikan teri.

5. Ikan dengan Tingkat Kontaminasi Tinggi

Selain merkuri, ikan juga dapat mengandung kontaminan lain seperti polutan organik persisten (POP) dan polutan lingkungan lainnya.

Baca Juga: Sederet Manfaat Hati Ayam untuk MPASI, Jarang Orang yang Tahu Lo!