Selain Perbanyak Istirahat, Inilah Cara Lain Mengatasi Masuk Angin saat Hamil dengan Perawatan Rumahan

By Poetri Hanzani, Senin, 9 Oktober 2023 | 12:01 WIB
Cara mengatasi masuk angin saat hamil. (Pexels / cottonbro studio)

Nakita.id - Masuk angin menjadi salah satu keluhan yang dialami ibu hamil.

Masuk angin saat hamil membuat tubuh tidak nyaman dan mengganggu kegiatan.

Selain itu perut pun menjadi kembung dan sulit untuk konsumsi makanan atau minuman.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masuk angin saat hamil, termasuk dengan perawatan rumahan.

Cara Mengatasi Masuk Angin saat Hamil

Melansir dari What to Expect, inilah cara untuk merasa lebih baik mengatasi masuk angin saat hamil:

1. Istirahat

Pastikan untuk mendapatkan istirahat lebih banyak ya Moms.

2. Tetap Aktif

Lakukan olahraga ringan hingga sedang yang aman untuk kehamilan, ini dapat membantu merasa lebih baik dengan cepat.

3. Tetap Makan

Moms tetap harus mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

Baca Juga: Mengatasi ASI Encer dan Bening, ASI Jadi Lebih Kental dan Deras dengan 5 Langkah Mudah Ini

4. Fokus pada Makanan yang Mengandung Vitamin C

Konsumsi makanan yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara alami. Cobalah semua jenis buah jeruk, stroberi, melon, kiwi, mangga, tomat, paprika, pepaya, brokoli, kol merah, dan bayam.

5. Makan Lebih Banyak Zinc

Ini juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ibu hamil harus berusaha mendapatkan 11-15 miligram setiap hari dari semua sumber, termasuk vitamin prenatal.

6. Perbanyak Minum

Demam, bersin dan pilek akan menyebabkan tubuh kehilangan cairan yang Moms dan bayi butuhkan. Minuman hangat bisa membantu, misalnya teh jahe atau sup panas seperti kaldu ayam.

7. Suplemen atau Vitamin Prenatal

Cobalah juga mengonsumsi vitamin prenatal, yang mengandung vitamin C dan seng.

8. Tidur Nyenyak

Bernapas lebih mudah saat Moms berbaring atau tidur dengan meninggikan kepala menggunakan beberapa bantal.

9. Melembabkan Udara

Jika kondisi kering di rumah memperparah saluran hidung dan tenggorokan yang sensitif, menyemprot ruangan dengan pelembab udara dingin atau hangat di malam hari dapat membantu.

10. Konsumsi Madu

Konsumsi beberapa sendok teh madu atau dicampur ke dalam air panas dengan lemon.

Baca Juga: Jangan Buru-buru Minum Obat, Begini Cara Mengatasi Sembelit Saat Hamil secara Alami