Mitos atau Fakta Payudara Kecil Menandakan ASI Keluar Sedikit? Ini Penjelasan Ahli

By Shannon Leonette, Senin, 23 Oktober 2023 | 11:30 WIB
Mitos atau fakta, payudara kecil menandakan ASI ibu menyusui yang keluar sedikit? Berikut ini penjelasannya. (Freepik.com/Drazen Zigic)

Nakita.id - Benarkah jika payudara kecil menandakan ASI keluar sedikit?

Mungkin Moms pernah mendengar mitos diatas, dimana payudara kecil artinya ASI yang dikeluarkan sedikit.

Bahkan, tak sedikit pula yang percaya dengan mitos tersebut.

Lantas, seperti apakah faktanya?

Simak penjelasan berikut ini, ya.

Mitos atau Fakta: Payudara Kecil Berarti ASI Sedikit?

Moms harus tahu, anggapan diatas pada dasarnya hanyalah mitos belaka.

Pada kenyataannya, ukuran payudara justru tidak memengaruhi produksi ASI itu sendiri.

Hal ini juga dijelaskan oleh dr. Lamya Muthia Nabila selaku konselor laktasi Amanah Health Care, Sleman, Yogyakarta.

Mengutip Nakita (7/8/2022), payudara ibu menyusui yang besar disebabkan oleh kandungan lemak.

"Jadi, kalau payudara yang besar itu lemaknya ini yang banyak," kata dr. Nabila menjelaskan.

Sementara itu, payudara yang kecil menandakan kandungan lemaknya sedikit.

Baca Juga: Menyusui dengan Payudara Kecil, Benarkah Ada Dampaknya pada Produksi ASI?