Pengajuan GoPay Pinjam Ditolak karena Apa? Ini Beberapa Alasannya

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 23 November 2023 | 17:00 WIB
Pengajuan pinjaman Gopay Pinjam kenapa ditolak? (Freepik)

Nakita.id - Pengajuan GoPay pinjam ditolak karena apa? Berikut sejumlah hal yang perlu kalian tahu.

Pengajuan pinjaman melalui layanan keuangan digital, seperti GoPay, telah menjadi tren yang semakin populer dalam beberapa tahun terakhir.

Meskipun prosesnya terbilang cepat dan mudah, tidak jarang ada kasus di mana pengguna mengalami penolakan pengajuan pinjaman.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah penjelasan mengenai penyebab pengajuan Gopay pinjam ditokak.

Yuk simak!

Alasan Pengajuan Gopay Pinjam Ditolak

1. Masalah Verifikasi Data

Verifikasi data merupakan salha satu yang harus dipenuhi saat mengajukan pinjaman Gopay.

Salah satu alasan yang membuat Gopay Pinjam ditolak adalah verfikasi data gagal dilakukan.

Ini bisa terjadi karena data diri tidak lengkap hingga salah pengisian data.

2. Skor Kredit Buruk

Skor kredit mencerminkan perilaku pelunasan kredit oleh pengguna.

Baca Juga: Daftar Aplikasi Pinjol yang Resmi Masuk Daftar OJK, Solusi Butuh Dana dalam Waktu Singkat

Jika skor kredit buruk maka kalian tidak akan bisa mengajukan pinjaman.

Skor kredit buruk bisa disebabkan sering telat bayar cicilan atau menunggak pembayaran.

3. Slik OJK

Penyebab lain pengajuan pinjaman ditolak ada;ah karena ada masalah pada transaksi slik OJK.

SLIK OJK merupakan singkatan dari Sistem Laporan Insiden Keuangan yang dimiliki oleh OJK

Tujuan utama slik OJK adalah memantau situasi keuangan pengguna dari platform pinjaman digital.

4. Pengguna Baru

Kalian juga bisa ditolak karena pengguna baru aplikasi Gojek atau Gopay.

Pelanggan baru sulit mendapatkan persetujuan pinjaman.

Sebelum mengajukan pinjaman, ada baiknya kalian menggunakan aplikasi Gojek dan Gopay.

5. Kapasitas Keuangan

Baca Juga: BERITA POPULER: Daftar Pinjol yang Sudah Resmi Terdaftar di OJK hingga Pilihan Melakukan KB juga Bisa Mencegah Stunting

Kapasitas keuangan menjaadi pertimbangan dalam proses aktivasi Gopay.

Penyedia layanan harus memastikan bahwa pengguna mampu membayar pinjaman yang dianjukan.

Jika penghasilan tidak mencukupi, maka aktivasi Gopay bisa ditolak.

Nah, itu tadi adalah berbagai penyebab pengajuan pinjaman di Gopay ditolak.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 9 Rekomendasi Pinjol Tanpa Jaminan dan Hanya Bermodalkan KTP, Cek di Sini!