Sederhana Tapi Banyak Manfaatnya, Ini yang Akan Didapat Ibu Hamil Jika Rajin Olahraga Jalan Kaki

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 19 Mei 2024 | 17:00 WIB
Manfaat olahraga jalan kaki untuk ibu hamil (Freepik.com/senivpetro)

Nakita.idJalan kaki adalah salah satu bentuk olahraga ringan yang sangat bermanfaat bagi ibu hamil.

Selain memberikan manfaat kesehatan fisik, jalan kaki juga ternyata  dapat meningkatkan kesejahteraan mental dan emosional selama kehamilan.

Wah, apa saja ya manfaat olahraga jalan kaki untuk ibu hamil?

Dan, kapan sebenarnya waktu tepat untuk melakukannya?

Agar tidak keliru, yuk ketahui penjelasan selengkapnya berikut ini.

Manfaat olahraga jalan kaki untuk ibu hamil

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa manfaat yang didapat ibu hamil jika rajin berolahraga jalan kaki.

1. Meningkatkan kesehatan jantung dan pernapasan

Jalan kaki membantu meningkatkan sirkulasi darah dan pernapasan, mendukung kesehatan jantung dan paru-paru Moms serta bayi yang dikandung.

2. Mengurangi risiko komplikasi kehamilan

Olahraga jalan kaki secara teratur dapat membantu mengurangi risiko preeklamsia, diabetes gestasional, dan kelahiran prematur.

3. Memperkuat otot dan persendian

Jalan kaki membantu memperkuat otot tubuh, khususnya otot kaki dan punggung, yang sangat penting untuk mendukung berat badan tambahan selama kehamilan.

4. Meningkatkan keseimbangan dan postur tubuh

Latihan jalan kaki membantu meningkatkan keseimbangan tubuh dan menjaga postur tubuh yang baik, mengurangi risiko nyeri punggung dan masalah postur lainnya.

5. Mengurangi stres dan depresi

Aktivitas fisik seperti jalan kaki dapat merangsang pelepasan endorfin, hormon bahagia, yang membantu mengurangi stres dan depresi selama kehamilan.

Baca Juga: Manfaat Nangka Sangat Penting Bagi Ibu Hamil, Ketahui Tips Tepat Menyajikannya