Waduh, Kerusakan Usus Bisa Ditandai Lewat Kulit yang Bermasalah, Lo!

By Fadhila Afifah, Rabu, 9 Mei 2018 | 15:29 WIB
kerusakan usus bisa ditandai dengan masalah kulit seperti rosacea, ruam, alergi kusam dan jerawat akut (iStock)

Tapi sayangnya, kerusakan usus (kebocoran usus) bisa sulit dideteksi.

“Satu-satunya gejala adalah peradangan di kulit dalam bentuk jerawat, rosacea, eksim, terbakar, atau kulit kusam kronik.

BACA JUGA: Terlihat Cantik Awet Muda Meski Sudah Berkepala 4, Maudy Koesnadi Bocorkan Rahasianya!

Beberapa orang mengalami gejala seperti kembung atau ketidaknyamanan gastrointestinal, tetapi saya telah mengobati banyak pasien yang bahkan tidak menyadari bahwa usus mereka tidak dalam keadaan sehat sampai kita mengubah pola makan mereka dan membersihkan kulit mereka,” kata Bowe.

Solusinya, pantau apa yang kita makan. Pepatah kuno "kita adalah apa yang kita makan" pasti berlaku di sini.

"Pola makan memiliki dampak langsung pada kesehatan dan pancaran kulit, makanan ini memperlambat pencernaan, dan stagnasi yang dihasilkan menyebabkan pertumbuhan berlebih dari bakteri yang tidak sehat dalam usus kita," kata Bowe.

BACA JUGA: Jangan Lagi Pakai Bahan Celana Dalam Ini, Bisa Bikin Kulit Paha Hitam!

Hal ini dapat menyebabkan bakteri memasuki aliran darah kita, yang menciptakan peradangan seluruh sistem dan dapat bermanifestasi sebagai kondisi kulit, mulai jerawat dan rosacea hingga eksim, dan bahkan penuaan dini.

Ganti asupan harian dengan yang lebih sehat, meskipun merubah semua yang kita makan mungkin akan membingungkan.