Tak Hanya Tampan Deretan Publik Figur Ini Juga Duta Anti Kekerasan Anak, Salut!

By Fadhila Auliya Widiaputri, Kamis, 24 Mei 2018 | 21:16 WIB
Ryan D'Masiv dan David Beckham pernah menjadi Duta Anti Kekerasan Anak (Instagram @rianekkypradipta)

Nakita.id - Lagi-lagi kasus kekerasan pada anak terjadi di Indonesia. 

BACA JUGA: Cara Mudah Kupas Buah Nangka Tanpa Lengket di Tangan, Hanya 2 Menit!

Pada Kamis (24/5), beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan kekerasan seorang ibu terhadap anak laki-lakinya yang masih di bawah umur. 

Dalam video tersebut terlihat bahwa sang ibu yang memarahi dan membentak anak laki-lakinya lantaran kecewa dengan sang suami yang berselingkuh dengan orang lain. 

Tidak hanya itu, ia bahwa dengan tega melakukan kekerasan secara fisik hingga hidung serta mulut anak laki-lakinya mengeluarkan darah segar yang cukup banyak.

BACA JUGA: Mengasah Kecerdasan Anak Cukup Dengan Mandi, Begini Caranya

Kasus kekerasan pada anak seperti ini rupanya masih menjadi salah satu permasalahan yang tak kunjung selesai di Indonesia. 

Untuk itu sejumlah artis dan public figure berusaha menggaungkan kencaman mereka atas kekerasan pada anak. 

Bahkan beberapa diantara mereka ditunjuk secara resmi untuk menjadi Duta Anti Kekerasan Anak. 

Seperti beberapa publik figur berikut ini. 

BACA JUGA: Cukup 90 detik, Cara Pijat Ini Mampu Buat Wajah Terlihat Lebih Muda

Ryan D'Masiv

Tidak hanya memiliki suara yang merdu, Ryan Eky Pradipta alias Ryan D'Masiv ternyata memiliki kepedulian yang tinggi terhadap keamanan anak-anak. 

Terbukti pada 14 Desember 2014 lalu, ia dinobatkan oleh Komisi Nasional Perlindungan Anak untuk menjadi Duta Anti Kekerasan Anak. 

Melalui tour konsernya diberbagai daerah, Ryan menularkan kesadaran pada masyarakat untuk berhenti melakukan kekerasan pada anak-anak. 

Indra Bekti

Terkenal memiliki sifat yang lucu, Indra Bektu rupanya cukup tegas dalam menanggapi isu kekerasan pada anak. 

Bersama-sama Cinta Penelope, Dewinta Bahar, Bella Luna, Jessica Iskandar, dan rekan artis lainnya Indra Bekti melakukan deklarasi 'Stop Kekerasan terhadap Anak' di Polda Metro Jaya pada 19 Oktober 2015 lalu.

Dalam deklarasi tersebut ia berupaya untuk mengingatkan masyarakat lainnya untuk selalu waspada menjaga buat hatinya dari tindak kekerasan.

Ia bependapat bahwa pelaku kekerasan terhadap anak dapat diberi hukuman mati. 

BACA JUGA: Jelang Menikah Meghan Markle Facial $300, Moms Juga Bisa Coba di Rumah

Joko Widodo

Sebelum menjadi Presiden, Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi pernah ditunjuk untuk menjadi Duta Perlindungan Anak dan Perempuan di Indonesia.

Jokowi ditunjuk oleh Komisi Nasional Perlindungan Anak pada tahun 2013 lalu. 

Ia dipilih karena kala itu kekerasan pada anak banyak terjadi di wilayah DKI Jakarta. 

Dimana sepanjang tahun 2012 telah terjadi setidaknya 21 juta laporan kekerasan seksual pada anak di Indonesia dan angka tersebut terus meningkat hingga 2013.

David Beckham

Tidak hanya tampan dan jago bermain bola, David Beckham juga terkenal memiliki jiwa sosial yang sangat tinggi.

Seperti 27 Maret 2018 lalu, suami Victoria Beckham tersebut datang ke Indonesia tepatnya ke Semarang sebagai Duta Kehormatan Unichef untuk bertemu anak-anak yang menjadi agen anti kekerasan dan bullying di kelas.

Di sana Beckham melihat langsung bagaimana sekolah di Indonesia mengatasi kekerasan dan bullying di kelas.

Tidak hanya Indonesia, Beckham juga diketahui pernah melakukan kunjungan di beberapa negara lainnya dengan maksud yang sama.

Beckham juga diketahui memiliki sejumlah tato ditubuhnya yang merepresentasikan efek kekerasan pada anak.

BACA JUGA: Tak Perlu Khawatir! Begini Tip Perawatan Mata Anak yang Buta Warna