Dilakukan Setiap Hari, Waspada Penyakit Mematikan Saat Menatap Layar Terlalu Lama

By Rosiana Chozanah, Rabu, 30 Mei 2018 | 12:14 WIB
Penyakit akibat terlalu sering menatap layar (pixabay)

Namun, ada solusi yang bisa ditempuh. Salah seorang peneliti, Dr. Carlos Celis dari Glasgow University percaya, dengan langkah sederhana meningkatkan kebugaran dan kekuatan bisa meminimalisasi ancaman kesehatan tersebut.

Celis menyarankan, agar mereka yang memiliki aktivitas kebugaran dan kekuatan rendah untuk mengurangi waktu bermalas-malasan, atau duduk diam sambil menatap layar monitor.

Pendekatan tersebut dianggap paling efektif demi menghindar dari risiko.

BACA JUGA: Pria ini Mengeluh Sakit Mata, Setelah Diperiksa Dokter, Terdapat Binatang Mengerikan di Dalamnya

Lebih jauh, Celis juga mengaku yakin, mengukur kekuatan genggaman adalah langkah yang menjanjikan untuk menentukan siapa saja yang paling terdampak. 

"Tes pengukuran kekuatan genggaman tangan cenderung lebih cepat, sederhana, dan murah," kata Celis.

Studi tersebut melibatkan 391.089 partisipan dari Inggris Raya.