Cukup 10 Menit Usai Melahirkan, Latihan Ini Bikin Perut Kembali Rata Dalam 3 Minggu

By Fadhila Auliya Widiaputri, Jumat, 22 Juni 2018 | 08:48 WIB
Perut kembali rata bukan hal yang mustahil dengan latihan The Dia Method dari Leah Keller ()

Keller yang memiliki studio kebugaran di New York dan San Francisco, telah merancang sebuah latihan khusus bernama 'The Dia Method' untuk mengembalikan bentuk perut yang rata setelah melahirkan hanya dalam tiga minggu.

BACA JUGA: Jangan Panik, Cegah dan Atasi Berat Badan Bayi Rendah Dengan Hal Ini

Latihan khusus ini tidak dirancang secara sembarangan, karena telah didukung secara ilmiah oleh Dr. Geeta Sharma, M.D., seorang OB-GYN di Weill Cornell Medicine.

Menariknya lagi, latihan khusus ini hanya butuh dilakukan selama 10 menit setiap hari.

“Latihan ini adalah gerakan yang sangat kecil, sangat intens yang hampir tidak terlihat,” jelas Keller dikutip dari Live Strong.

 

Keller dan Sharma telah melakukan latihan khusus ini pada sebuah studi percontohan.

Hasilnya 100% dari 63 wanita yang mengambil bagian dalam latihan mampu memperbaiki diastasis recti mereka setelah 12 minggu.

Perlu diketahui diastasis recti ialah kondisi di mana otot-otot pada perut mengalami pemisahan yang disebabkan oleh tekanan selama kehamilan. Kondisi inilah yang membuat perut kehilangan elastisitasnya dan sedikit membesar."Kami senang melihat bahwa ada sesuatu yang bisa kami lakukan untuk membantu wanita," ujar Dr. Sharma. BACA JUGA: WhatsApp Akan Kembali Hentikan Layanan di Deretan Ponsel Ini, Punya Moms Salah Satunya?