Moms dan Dads, Ini 5 Makanan Pencegah Kebotakan Karena Rambut Rontok

By Poetri Hanzani, Kamis, 12 Juli 2018 | 11:06 WIB
Rambut rontok yang berujung pada kebotakan, dapat dicegah dengan konsumsi makanan tertentu (golubovy)

Nakita.id - Selain uban dan ketombe, rambut rontok menjadi permasalahan rambut yang kerapkali dialami semua orang. Tak hanya terjadi pada perempuan namun juga laki-laki.

Parahnya, kerontokan rambut bahkan bisa mengakibatkan kebotakan.

Banyak faktor yang menyebabkan rambut menjadi rontok, diantaranya kekurangan gizi misalnya kekurangan zat besi, infeksi jamur dan penyakit autoimun seperti alopecia areata.

Bahkan guna mengatasinya, sebagian Moms dan Dads rela mengeluarkan biaya lebih agar membuat rambut kembali subur dan sehat.

Namun, tahukah Moms dan Dads?. Mencegah kerontokan rambut yang berujung pada kebotakan dapat dilakukan dengan cara alami.

Seperti mengonsumsi makanan tertentu. Makanan apa sajakah itu?

BACA JUGA: Rambut Rontok dan Botak Pada Area Tertentu? Bisa Jadi Itu Tanda Dari Alopecia Areata

Telur dan produk susu

Telur memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap, meliputi protein, karbohidrat dan delapan macam asam amino yang berguna bagi tubuh.

Dalam kuning telur ayam juga mengandung biotin. Biotin (vitamin B7) menjadi solusi pertumbuhan rambut, terutama bagi orang-orang yang mengalami kebotakan.

Dalam hal ini, telur bersama dengan susu, yogurt, keju dan produk susu lainnya yang sarat dengan biotin, efektif untuk mencegah kebotakan.

Tak lupa, ditambah dengan nutrisi penting lainnya yang juga mendorong pertumbuhan rambut, seperti protein, vitamin B12, zat besi, seng dan asam lemak omega 6.

Gandum

Moms dan Dads, semangkuk kecil gandum yang dimakan sebagai sarapan pagi, ternyata tak hanya mengenyangkan tetapi juga dapat melawan kebotakan.

Selain kaya serat, seng, asam lemak omega 6 dan asam lemak tak jenuh ganda (PUFA).

Gandum juga mengandung sejumlah besar vitamin B yang membantu mendorong pertumbuhan rambut.

Lebih dari itu, gandum juga mengandung serat larut yang disebut beta glucan yang memperkuat folikel rambut.

BACA JUGA: Berdiri di Atas Tanah 1 Hektar, Uya Kuya Punya Rumah Megah Bak Hotel!

Kacang almond

Kacang almond mengandung biotin dan magnesium, yang penting untuk menumbuhkan rambut.

Mengonsumsi kacang almond secara teratur, juga bisa membuat rambut tumbuh lebih tebal, lebih sehat dan lebih cepat.

Kacang kenari

Kandungan asam lemak omega 3 dalam kacang kenari dan vitamin B7, dapat membantu mencegah rambut rontok dan memperkuat folikel rambut.

Oleh karena itu, untuk Moms dan Dads yang berjuang melawan kerontokan rambut bisa mengonsumsi kacang kenari.

Stroberi

Buah kecil berwarna merah dengan rasa yang sedikit asam ini, membuat buah stroberi disukai banyak orang.

Stroberi dapat dikonsumsi langsung atau dibuat jus. Tak hanya enak dan segar, manfaatnya juga besar.

Hal ini dikarenakan, stroberi mengandung banyak mineral silika. Di mana mineral ini paling penting untuk pertumbuhan rambut.

Selain itu, stroberi juga memiliki asam ellagic yang bisa melindungi rambut dari kerontokan.

BACA JUGA: Bak Bangsawan Inggris, Rakyat Pun Bisa Menikah di Istana Kensington