Dianggap Ganggu Kenyamanan, Ibu dan Anaknya yang Sakit Tumor Mata Diturunkan dari Pesawat

By Amelia Puteri, Sabtu, 11 Agustus 2018 | 15:46 WIB
Penumpang diturunkan dari pesawat (Ilustrasi) (chameleonseye/iStockphoto)

BACA JUGA: Para Laki-laki Cerita Alasan Berselingkuh dari Pasangannya, Bikin Prihatin!

Petugas terlebih dahulu menanyakan kondisi PA dan meminta ketiga penumpang untuk turun dan melapor ke customer service.

PA juga telah diperiksa di karantina.

Danang mengakui, Dewi telah memberikan surat kelaikan terbang dan petugas telah memeriksa surat tersebut.

BACA JUGA: Tak Tampak di Pernikahan Panji Trihatmodjo, Beberapa Hari Setelahnya Terlihat Mayangsari Lakukan Ini

Namun, kata Danang, maskapai tetap tidak bisa mengizinkan PA untuk mengikuti penerbangan itu.

Pihak Batik Air telah mengembalikan biaya tiket ketiga penumpang tersebut.

"Batik Air menjelaskan, berdasarkan pertimbangan faktor kenyamanan penerbangan, maka tidak bisa memberangkatkan kembali pada penerbangan berikutnya," ujar Danang.