Bebas Stres, Lakukan 1 Hal Ini Agar Si Kecil Tak Menangis Usai Vaksin!

By Amelia Puteri, Selasa, 4 September 2018 | 15:16 WIB
Meredakan sakit akibat suntikan (heraldsun.com.au)

Nakita.id - Membawa Si Kecil ke dokter umum untuk vaksinasi adalah hal yang membuat banyak orangtua ketakutan dan penuh rasa khawatir.

Bagaimana tidak, Moms dan pasangan akan menyaksikan buah hati yang mungil menangis kesakitan saat disuntik.

Moms dan pasangan seketika merasa bersalah tentang rasa sakit yang dialami oleh Si Kecil selama imunisasi.

Namun, ada cara yang bisa mengantisipasi momen vaksin tersebut sehingga membuat pengalaman vaksinasi bebas stres dan mudah.

BACA JUGA: Berita Meninggal Usai Vaksin Kembali Viral, Ini Tanggapan IDAI

Psikolog dan dosen di School of Psychology di NUI Galway, Line Caes, menguraikan berbagai cara untuk mengurangi rasa sakit selama vaksinasi.

Cara ini bahkan juga sudah diadopsi oleh WHO (World Health Organization).

"Jika Anda memiliki kombinasi vaksinasi, Anda dapat membuat prosedur semudah mungkin dengan memberikan vaksinasi paling menyakitkan pertama, dan paling tidak menyakitkan setelah itu," kata Caes.

"Untuk bayi, apa yang telah terbukti sangat berhasil dalam mengurangi rasa sakit dan stres selama vaksinasi adalah menyusui," jelasnya.

BACA JUGA: Usai Jalani Proses Pengobatan Suaminya yang Hilang Ingatan, Kaditha Ayu Unggah Pesan Mengharukan

"Ini benar-benar mengurangi stres melalui berbagai mekanisme. Cukup menghibur secara fisik, tetapi juga bisa mengalihkan, dan di saat yang sama, rasanya cukup manis, alhasil memiliki efek mengurangi rasa sakit," tambahnya.

Adakah pantangan ibu menyusui?

Kontak kulit-ke-kulit juga sangat membantu untuk Si Kecil.

"Jika ibu atau ayah memiliki baju terbuka dan mereka menempatkan anaknya di dada telanjang mereka yang sangat santai, dapat mengurangi stres bagi anak."

BACA JUGA: Fakta Aneh Bayi Baru Lahir Ini Tak Pernah Diungkapkan Dokter!

"Menyusui selama dan setelah vaksinasi juga telah ditunjukkan sebagai langkah yang bisa menenangkan bayi," jelas juru bicara dari Kantor Imunisasi Nasional HSE.

Selama vaksinasi, anak harus dipegang dengan aman, dirangkul dengan nyaman, dan posisi duduk.

Ketika proses vaksinasi selesai, anak-anak harus selalu diyakinkan dan dipuji karena telah berani.

BACA JUGA: Seorang Ibu Meninggal Karena Selamatkan Anaknya dari Eskalator, Begini Kronologisnya!

Juru bicara untuk Akademi Dokter Umum Irlandia (ICGP), Dr. Mark Murphy, mengatakan bahwa ketika bayi menerima dua suntikan, proses itu sangat cepat.

"Mungkin ada tangisan singkat dari anak tersebut, tetapi biasanya itu saja."

Nah, itu dia Moms cara mengatasi situasi Si Kecil usai imunisasi agar Ia tetap tenang.