Selamat Tinggal Insomnia, Ahli Bocorkan Cara Agar Cepat Terlelap

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 11 September 2018 | 14:34 WIB
Ingin tidur nyenyak, bisa mencoba cara mudah ini (pixabay)

Nakita.id - Mengalami gangguan susah tidur atau insomnia tentu saja bukan hal menyenangkan. Apakah Moms sering merasa kesulitan tidur dan baru bisa terlelap saat dini hari?Penderita insomnia memang mengalami kesulitan untuk tidur, tentu hal ini dapat mengganggu kesehatan.

Baca Juga : [VIDEO] Cerdas Menghadapi Kecanggihan Teknologi Bersama Anak

Moms jadi mudah lelah akibat kurangnya waktu tidur, sehingga produktivitas pun bisa menurun.Namun, Moms tidak perlu lagi merasa khawatir. Seorang psikolog, Rubin Naiman menjelasakan bawah normalnya seseorang harus tertidur setelah 10-20 menit berbaring di tempat tidur.

Baca Juga : Lydia Kandou dan Mantan Suami Foto Bersama, Begini Ekspresi Bahagia Anak-anaknya!Biasanya orang melakukan beberapa hal untuk bisa tertidur cepat seperti berhenti memainkan ponsel sebelum tidur atau menghitung domba.Tapi, tidak banyak orang yang tahu bahwa gangguan tidur juga bisa muncul karena faktor psikologi.